7 Fakta PES 2020 yang Rilis Hari Ini, Wajib Tahu Sebelum Main!
Hide Ads

7 Fakta PES 2020 yang Rilis Hari Ini, Wajib Tahu Sebelum Main!

Virgina Maulita Putri - detikInet
Selasa, 10 Sep 2019 14:00 WIB
7 Fakta PES 2020 yang Rilis Hari Ini, Wajib Tahu Sebelum Main! Foto: Konami
Jakarta - Game simulasi sepakbola Pro Evolution Soccer (PES) 2020 sudah mulai meluncur secara global pada 10 September 2019 dan akan rilis di Asia pada 12 September 2019. Game ini merupakan instalmen ke-19 dalam seri Pro Evolution Soccer yang dikembangkan oleh Konami.

Walau kehilangan lisensi untuk UEFA Champions League yang diambil alih oleh EA Sports, kehadiran PES 2020 tetap dinanti oleh banyak penggemarnya. Berikut enam fakta yang perlu diketahui tentang PES 2020 yang dirangkum detikINET dari berbagai sumber.




SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Ganti Nama

Untuk edisi ke-19 ini, PES 2020 mengusung nama baru yaitu eFootball PES 2020. Penggunaan nama eFootball sendiri dipilih karena menjadi simbol fokus terhadap online gaming terutama eSport.

2. Kover Diisi oleh Lionel Messi

Kover PES 2020 edisi standar diisi oleh Lionel Messi, penampilan pertamanya sejak terakhir kali mengisi kover PES 2011. Dalam kover edisi standar ini Messi juga akan didampingi oleh duta-duta PES yaitu Serge Gnabry, Miralem Pjanić dan Scott McTominay.

Selain edisi standar akan hadir juga edisi Legend yang kovernya diisi oleh Ronaldinho.

3. Mode Baru

Dalam PES 2020 akan hadir mode kompetitif online baru yang tidak pernah hadir di edisi sebelumnya yaitu Matchday Mode. Jadi Konami akan memilih pertandingan atau derby paling penting setiap minggunya. Pemain kemudian harus memilih tim mana yang ingin mereka wakili pada Matchday.

4. Liga dan Kompetisi

Konami telah melisensi 18 liga yang akan hadir di PES 2020. Semua tim di liga yang telah dilisensi akan hadir dengan pemain, kit dan logo yang sebenarnya.

Beberapa liga yang telah dilisensi antara lain Ligue 1 Prancis, Eredivisie, Serie A Italia dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, ada juga liga yang tidak dilisensi seperti English Premier League, EFL Championship, La Liga dan Segunda Division.




5. Platform

PES 2020 akan tersedia untuk platform Microsoft Windows, PlayStation 4 dan Xbox One. Saat ini kalian sudah bisa pre-order PES 2020 lewat PlayStation Store, Microsoft Store dan Steam. Jika pre-order sekarang kalian bisa mendapat konten eksklusif yaitu Andres Iniesta yang bisa digunakan untuk 10 pertandingan serta 1.000 koin myClub.

6. Harga PES 2020

Di Steam, PES 2020 edisi standar dibanderol dengan harga Rp 728.000. Edisi ini juga hadir dengan beberapa konten seperti Ronaldinho 2019 dan Lionel Messi untuk 10 pertandingan, Premium Agent 10 minggu dan 3 Player Contract Renewals 10 minggu.

Untuk edisi Legend dibanderol dengan harga Rp 971.000. Dengan harga tersebut kalian akan mendapat konten tambahan seperti PES Legend Player, Ronaldinho 2019, Lionel Messi untuk 10 pertandingan, Premium Agent 30 minggu dan 3 Player Contract Renewals 30 minggu.

7. Spesifikasi PC

Untuk kalian yang ingin download dan memainkan PES 2020 di PC, ada baiknya mengecek spesifikasi minimal yang direkomendasikan terlebih dahulu agar gameplay-nya lebih optimal.

Halaman PES 2020 di Steam merekomendasikan spesifikasi minimal sebagai berikut:

- Sistem operasi Windows 7 SP 1/8.1/10 64bit
- Prosesor Intel Core i5-3470 atau AMD FX 4350
- RAM 4 GB
- Grafis NVIDIA GTX 670 atau AMD Radeon HD 7870
- DirectX versi 11
- Harddisk 40 GB
- Resolusi 1280 x 720





(vmp/krs)