PSBB Lagi, Jaringan Telekomunikasi Apa Kabar?
Hide Ads

Cara Cerdas untuk PSBB

PSBB Lagi, Jaringan Telekomunikasi Apa Kabar?

Agus Tri Haryanto - detikInet
Sabtu, 12 Sep 2020 16:34 WIB
Pengguna smartphone bermasker
PSBB Lagi, Jaringan Telekomunikasi Apa Kabar? (Foto: Shutterstock)
Jakarta -

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memastikan kualitas jaringan telekomunikasi untuk menunjang kebutuhan pelanggan saat Work From Home (WFH) hingga belajar online, bila diterapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) lagi.

Seperti Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang akan memberlakukan lagi PSBB total pada 14 September 2020 nanti. Langkah yang diambil Pemprov DKI Jakarta itu untuk menekan penyebaran COVID-19.

"Layanan jaringan telekomunikasi siap untuk menghadapi WFH dan belajar online. Tim Direktorat Pengendalian DJPPI kami sudah diinstrusikan melakukan drive test dan static test di area pemukiman," ujar Direktur Jenderal Penyelenggara Pos dan Informatika (Dirjen PPI) Kementerian Kominfo Ahmad M Ramli kepada detikINET, Jumat (11/9/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTISEMENT

Ramli juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan para operator seluler dalam menghadapi PSBB total kali ini.

"Semua operator sudah diminta prepare. Tidak sulit sebetulnya karena pengalaman PSBB sebelumnya. Kami juga masih menunggu policy komprehensifnya mengingat Jakarta adalah Pusat Pemerintahan," jelasnya.

Ditekankan Ramli, pada prinsipnya Kominfo tetap akan menjaga kualitas jaringan telekomunikasi, baik diberlakukannya PSBB lagi atau tidak. Sebab, Quality of Service (QoS) adalah penting bagi konsumen, begitu juga pelaku industri.

"Kami melaksanakan jaminan QoS ini sesuai dengan amanat Presiden dam peran Menkominfo terkait digitalisasi Nasional. Masyarakat yang mendapati jaringan kurang baik juga sebaiknya memberi feedback bisa via aduan Kominfo atau langsung ke operatornya," pungkasnya.




(agt/fay)