Review Samsung Galaxy M52 5G, Asyik Untuk Gaming dan Multitasking
Hide Ads

Review Samsung Galaxy M52 5G, Asyik Untuk Gaming dan Multitasking

Monica Arum - detikInet
Sabtu, 04 Des 2021 21:16 WIB
Jakarta -

Samsung Galaxy M52 5G mendarat di Indonesia pada November lalu. HP ini punya kemiripan dengan Galaxy A52s 5G dari sisi spesifikasi, namun berbeda dari sisi tampilan.

detikINET menjajal HP ini dalam beberapa pekan. Ternyata Galaxy M52 tak kalah menarik dengan A52s, asik untuk gaming dan multitasking.

Berikut review singkat Samsung M52 5G:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Desain

Samsung memberikan finishing glossy pada ponsel ini, dengan pengalaman menggenggamnya terasa tipis dan ringan. Galaxy M52 5G memiliki dimensi ponsel 164,2 x 76,4 x 7,4 mm dengan berat 173 gram.

ADVERTISEMENT
Galaxy M52Galaxy M52 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Layaknya smartphone kekinian, Samsung menghilangkan port jack audio pada bagian bawah ponsel ini. Terdapat fitur NFC, pemindai sidik jari jari pada sisi samping, dan Dolby Atmos. Samsung menyediakan tiga pilihan warna yakni Light Blue, Black, dan White.


Layar

Samsung Galaxy M52 5G memiliki layar yang lapang sebesar 6,7 inci, dengan mengadopsi panel Super AMOLED Full HD Plus (1.080 x 2.400 pixel) dan Infinity-O Display. Selain itu juga mendukung refresh rate 120Hz dan dilengkapi pelindung Gorilla Glass 5.

Galaxy M52Galaxy M52 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Layarnya yang lapang membuat pandangan mata lega dalam menyaksikan aneka tontonan hiburan streaming hingga bermain game. Namun, sayangnya pada ponsel ini Samsung belum memberikan dukungan stereo speaker.


Performa

Performa Samsung Galaxy M52 5G terbilang okay, karena dibekali chipset Snapdragon 788G yang merupakan gaming prosesor. Sehingga untuk bermain game yang dipadukan RAM 8GB/128GB dapat dilibas dengan lancar.

Untuk bermain game PUBG Mobile mendapatkan settingan terbaiknya di Smooth-Extreme. Pengalaman untuk multitasking pun terasa nyaman menggunakan ponsel ini, dari kegiatan ringan untuk mengirimkan pesan singkat, sosial media, bermain game, tontonan hiburan, hingga kebutuhan foto dan video.

Selanjutnya Kamera...


Kamera

Samsung membekali tiga kamera pada Galaxy M52 5G, yakni kamera utamanya 64MP F/1.8, Ultrawide 12MP F/2.2, dan Macro 5MP F/2.4. Untuk bagian depan, Samsung menyematkan kamera 32MP F/2.2. Hasilnya terbilang jernih dan jujur, tidak lebay dan menarik. Selain itu, Samsung juga memberikan fitur tambahan Fun/Seru seperti fitur yang ada di Instagram. Dukungan videonya, Samsung memberikan pengalaman penggunanya dengan beresolusi 4K dari kamera depan dan belakang.

Berikut hasilnya:

Galaxy M52Hasil kamera depan Galaxy M52 Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET
Galaxy M52HAsil kamera depan di Galaxy M52 Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET
Galaxy M52Kamera utama Galaxy M52 Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET
Galaxy M52kKamera ultra-wide Galaxy M52 Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET
Galaxy M52Kamera utama Galaxy M52 di outdoor Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET
Galaxy M52Kamera makro Galaxy M52 Foto: Monica Arum Tiyasworo/detikINET

Selanjutnya baterai

Baterai

Kapasitas baterai Galaxy M52 5G sebesar 5000 mAh. Ponsel ini pun sudah didukung pengisian daya sebesar 25 Watt, namun untuk charger bawaannya Samsung hanya memberikan daya 15 Watt saja. Dari pengalaman, sekali charge ponsel ini bisa bertahan seharian. Mulai untuk penggunaan sosial media hingga bermain game dengan pembagian durasi yang tepat.

Galaxy M52Galaxy M52 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET


Opini detikINET

Samsung Galaxy M52 5G dijual seharga Rp 5.399.000, dibanding ponsel seri atau merek lainnya mungkin harganya lebih miring. Karena sudah dibekali prosesor gaming Snapdragon 788G ditambah dengan storage lapang sebesar 128GB dan RAM 8GB.

Sayangnya, Samsung belum memberikan dukungan audio stereo pada seri M kali ini. Sehingga untuk pengalaman menyaksikan aneka tayangan hiburan masih memerlukan dukungan earphone atau headset untuk melengkapinya. Kalau detikers bagaimana, berminat?

(moa/afr)