Deretan Headphone Termahal di Dunia, Ada yang Miliaran Rupiah
Hide Ads

FotoINET

Deretan Headphone Termahal di Dunia, Ada yang Miliaran Rupiah

Pool - detikInet
Rabu, 12 Jul 2017 12:00 WIB

Jakarta -

Headphone punya rentang harga sangat tinggi, dari ratusan ribu sampai miliaran rupiah. Berikut adalah 10 headphone paling mahal di dunia.

Sennheiser Orpheus, headphone yang dijual sepaket dengan desktop amplifier ini dijual dengan harga USD 53 ribu, sementara harganya di Indonesia nyaris mencapai Rp 800 juta.Foto: Internet

HiFiman Shangri-La, meski terbilang anak baru di dunia audio (sejak 2005), Shangri-La disebut sudah dibuat sebelum itu, tepatnya 16 tahun yang lalu. Harganya USD 50 ribu atau sekitar Rp 669 juta.Foto: Internet

Shure KSE1500. Shure sudah berpengalaman di dunia audio selama lebih dari 50 tahun, dah KSE1500 membutuhkan waktu pengembangan selama 8 tahun. In ear monitor yang dijual sepaket dengan dac/amp ini harganya USD 3000 atau sekitar Rp 40 juta. Foto: Internet

Final Sonorous X. Tak sekadar bersuara emas, headphone ini juga dibuat dengan bahan aluminum dan stainless steel berwarna emas dan silver. Harganya USD 5000 atau sekitar Rp 66 juta.Foto: Internet

Focal Utopia Tournaire. Headphone Focal yang standar sebenarnya sudah dijual dengan harga mencapai puluhan juta. Namun khusus untuk yang ini, harganya jauh lebih tinggi karena dihiasi emas dan berlian asli. Harganya USD 107 ribu atau sekitar Rp 1,4 miliar. Foto: Internet

Onkyo Diamond. Onkyo jelas bukan anak kemarin sore di dunia audio, dan Onkyo Diamond merupakan heapdhone yang dihiasi dengan ratusan berlian kecil di setiap sisinya. Harganya mencapai USD 100 ribu atau sekitar Rp 1,3 miliar.Foto: Internet

Astell & Kern Layla II. Layla II merupakan in ear monitor, dengan bentuk kecil layaknya IEM lain, namun mempunyai 12 driver di setiap sisinya. Harga IEM ini USD 3000 atau sekitar Rp 40 juta. Foto: Internet

Noble Audio Kaiser Encore. Sama seperti Layla II, Kaiser Encore adalah sebuah IEM, namun dengan jumlah driver yang lebih sedikit, yaitu 10 driver di tiap sisi. Harganya USD 2495 atau sekitar Rp 33 juta. Foto: Internet

oBravo EAMT-1. IEM ini punya keunikan sendiri dengan penggunaan driver bertipe planar, yang biasanya hanya dipakai di headphone berukuran besar. Harganya USD 4615 atau sekitar Rp 61 juta. Foto: Internet

STAX SR-009. STAX sudah membuat headphone sejak awal tahun 60an. Dan SR-009 adalah headphone electrostatic mereka yang dijual dengan harga USD 4000 atau sekitar Rp 53 juta. Foto: Internet

(/)