The Daddies melaju ke final All England 2023 setelah mengalahkan Liang Weikeng/Wang Chang. Kendati begitu aksi Ahsan/Hendra bikin warganet sport jantung saat menghadapi pasangan ganda putra asal China itu.
Bermain di Arena Birmingham, The Daddies berhasil memenangi babak pertama dengan skor 21-15. Namun di babak kedua, Liang Weikeng/Wang Chang berhasil menyamakan kedudukan 21-19.
Babak ketiga benar-benar membuat badminton lover tegang bukan kepalang, kedua pasangan saling kejar-mengejar.
Pertarungan sengit berhasil dimenangi Ahsan/Hendra dengan skor 29-27. Melihat perjuangan The Daddies memang tidak bisa berkata-kata lagi.
"Kek gini malah disuruh pensiun, gila si. Faktor umur aja mereka lawan, masih bisa bersaing lawan berbagai generasi dong, keren bet daddies ini. Bukan sembarang bapack-bapack ckckck," kata @empathypls.
"The Daddies go to final All England. Bapak bukan sembarang bapak ini mah. D bikin senam jantung pas rubber game dan ketika babah luka. Alhamdulillah banget menang yaAllah. Semoga FajRi nyusul menang supaya Indonesia's Final," ujar @anazawamisaki.
"Terimakasih daddies Berkat kalian, malming saya jadi keringetan karena match nya ga selesai selesai, jantung juga ga aman karena trus2an setting di match final hahahaha," ujar @Fensi_amalina.
"Bismillah Winner. Daddies umur udah mau kepala 4 tapi masih nangkring di ranking 3 dunia disaat pemain lain yg seumuran atau seangkatan mereka udah ada yg pensiun. Bismillah Fajri ikut besties ke final biar coach naga api sama air ngopi di bangku penonton," harapan @kapkivoc.
"Bismillah besok siapapun lawannya, entah akan jadi all indonesian final kaya tahun lalu atau lawan china lagi di final, semoga besok daddies bisa juara, aamiin," doa @_sukanyabanyak.
"What a match!!! The daddies are just out of this world!!! Legends! What they have achieved, are achieving and will achieve will simply be unrivalled!! Just incredible ๐๐ Hope Wei keng isn't too hard on himself๐ Pressure got to him eventually. I hope the daddies win tomorrow!," ujar @owlthatwalks.
"Aku selama nonton match DADDIES...Gilaa emang gaada matinya, keren bgtt, deg-degan parah asliii! Another All England Final for them, LEGEND!" kata @Tio_Granger.
Simak Video "Permintaan Maaf Mohammad Ahsan Usai Selebrasi Joget di All England"
[Gambas:Video 20detik]
(afr/afr)