Telkomsel telah menyediakan pengalaman digital para delegasi World Water Forum 2024 dengan menyiapkan pusat layanan pelanggan seperti booth di kedatangan internasional, media center, Registration Venue Nusa Dua Beach Hotel, GraPARI, dan Tourist Corner pada sejumlah titik lokasi.
Adapun lokasi yang dimaksud seperti di kawasan hotel para delegasi, kawasan mall, kawasan Nusa Dua, Garuda Wisnu Kencana, Ubud, hingga Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai.
"Dengan memastikan optimalisasi jaringan broadband terkini serta ketersediaan ragam produk dan layanan unggulan, kami berkomitmen untuk mendukung kesuksesan pemerintah Indonesia menjadi tuan rumah acara internasional World Water Forum 2024," ujar Direktur Network Telkomsel Indra Mardiatna dalam keterangan tertulis, Sabtu (18/5/2024).
Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan layanan Embedded Subscriber Identity Module e-SIM Prabayar Tourist untuk para delegasi World Water Forum 2024 guna memberikan pengalaman digital yang seamless, mudah, dan praktis dalam mengakses seluruh jaringan Telkomsel tanpa perlu menggunakan kartu SIM fisik. Aktivasi dapat dilakukan melalui GraPARI serta booth dan outlet Telkomsel.
Telkomsel e-SIM Prabayar Tourist ini dapat dinikmati oleh seluruh turis mancanegara yang telah menggunakan smartphone dan device yang mendukung eSIM. Informasi lebih lanjut mengenai kemudahan layanan e-SIM Prabayar Tourist dapat diakses melalui laman tsel.id/esim.
Telkomsel juga telah bekerja sama dengan mitra outlet resmi Telkomsel yang tersebar di seluruh Bali termasuk di area wisata dan kawasan utama penyelenggaraan World Water Forum 2024 seperti Nusa Dua, Kuta, Pecatu, Seminyak, Canggu, Sanur, Ubud, Nusa Penida, dan beberapa kawasan lainnya, guna menghadirkan kemudahan dalam mengakses produk dan layanan.
"Dengan jaringan broadband terdepan, ragam produk dan layanan digital inovatif dan unggul, Telkomsel siap mendukung kesuksesan penyelenggaraan acara kenegaraan internasional World Water Forum 2024. Kami berharap dukungan Telkomsel untuk menjaga seluruh kelancaran gelaran internasional ini dapat memperkuat peran Indonesia sebagai tuan rumah dan pemimpin dalam inisiatif global dalam menjaga keberlanjutan air bagi kesejahteraan bersama," tutup Indra.
(anl/ega)