Mantul! Seluruh Kecamatan di Pulau Terluar RI Diselimuti 4G Telkomsel
Hide Ads

Mantul! Seluruh Kecamatan di Pulau Terluar RI Diselimuti 4G Telkomsel

Agus Tri Haryanto - detikInet
Senin, 30 Des 2019 17:34 WIB
Telkomsel selimuti ibu kota kecamatan Natuna dengan 4G. Foto: Telkomsel
Natuna - Menutup tahun 2019, Telkomsel kembali memperluas jangkauan jaringan 4G LTE di Indonesia. Kali ini giliran seluruh ibu kota kecamatan di pulau terluar RI, yakni Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.

Di Natuna sendiri tercatat ada 15 ibu kota kecamatan, di mana keseluruhannya masyarakat di sana sudah dapat menikmati akses layanan 4G, termasuk Ranai yang sudah lebih dulu merasakan layanan tersebut sejak awal 2017. Lokasi Natuna ada di utara Indonesia yang berbatasan dengan Vietnam, Kamboja, dan Malaysia.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

General Manager Network Operation and Quality Management Sumbagteng Telkomsel, Alvo Ismail mengharap hadirnya layanan 4G LTE di seluruh Ibu Kota Kecamatan Natuna akan mendukung pembangunan wilayah ini, sehingga sejajar dengan kota besar lainnya, di mana salah satu indikatornya adalah penerapan teknologi terkini.

"Kami pun percaya layanan ini akan memberikan dampak yang positif kepada masyarakat, khususnya dalam mencari dan bertukar informasi dengan lebih cepat," kata Alvo dalam siaran persnya, Senin (30/12/2019).

Secara umum, kendala utama yang dialami oleh daerah terdepan Indonesia ini ialah masalah transportasi. Akibatnya, berbagai sektor mengalami pertumbuhan yang lambat dibandingkan daerah yang memiliki akses transportasi yang baik.



"Namun hal itu dapat diminimalisir dengan hadirnya teknologi telekomunikasi sebagaimana kehadiran Telkomsel di daerah-daerah terdepan termasuk Kabupaten Natuna," ungkap Alvo.

Untuk Kabupaten Natuna, Telkomsel menggelar lebih dari 105 Base Transceiver Station (BTS) yang di dalamnya termasuk BTS 2G, 3G, 4G hingga 4,5G. Jumlah ini merupakan BTS terbanyak yang dihadirkan dan Telkomsel, di mana itu diklaim menjadikannya operator pertama yang hadir lebih dulu melayani seluruh populasi masyarakat di Natuna.


Mantul! Seluruh Kecamatan di Pulau Terluar RI Diselimuti 4G Telkomsel



(agt/fay)