Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Erupsi Gunung Agung Bisa Dipantau Lewat Aplikasi Ini

Erupsi Gunung Agung Bisa Dipantau Lewat Aplikasi Ini


Prins David Saut - detikInet

Foto: Ardian Fanani
Bali - Upaya meminimalisir korban erupsi Gunung Agung terus dilakukan. Salah satunya dengan membuat aplikasi peringatan dini atau early warning system di ponsel warga yang dinamakan 'Help Bencana Alam'.

"Kita launching hari ini di UKM Centre, Amlapura, Karangasem, Bali, oleh Bapak Asops Kapolri (Irjen Pol M Iriawan). Aplikasi ini bisa sebagai early warning bila terjadi erupsi Gunung Agung," kata Kapolres Karangasem AKBP Wayan Gede Ardana kepada detikINET, Jumat (20/10/2017).

Aplikasi ini belum tersedia di Play Store namun bisa diunduh melalui link Google Drive. Kemudian pengguna Android menyalakan pengaturan instal/pasang aplikasi dari sumber tidak diketahui.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah memasang aplikasi, akan keluar lingkaran merah bertuliskan 'Help Me Bencana Alam'. Pengguna lalu log in dengan akun Gmail. Setelah itu jaringan komunikasi berbasis pesan singkat ini bisa digunakan untuk mencari tahu segala informasi terkait kondisi Gunung Agung terkini.

"Cara kerjanya adalah operator dari PVMBG akan menekan tombol alarm di ponsel Android-nya. Lalu alarm akan bunyi ke seluruh ponsel Android yang sudah memasang aplikasi ini," ujar Ardana.

Aplikasi tersebut dapat diunduh di sini. (vid/rou)







Hide Ads