Klasemen MPL ID S9 Week 1: RRQ Hoshi Sempurna
Hide Ads

Klasemen MPL ID S9 Week 1: RRQ Hoshi Sempurna

Panji Saputro - detikInet
Senin, 21 Feb 2022 13:43 WIB
Klasemen MPL ID S9 Week 1: RRQ Hoshi Sempurna
Klasemen MPL ID S9 Week 1: RRQ Hoshi Sempurna (Foto: Instagram MPL Indonesia)
Jakarta -

Setelah menghelat rentetan pertandingan, klasemen MPL ID S9 week 1 pun terungkap. Di mana RRQ Hoshi, berhasil mengamankan posisi puncak, dengan poin sempurna tanpa kekalahan.

"Pertandingan di week 1 telah selesai dan perolehan klasemen sementara, dipuncaki oleh Raja dari segala Raja, RRQ Hoshi. Sementara EVOS Legends naik ke peringkat 4 klasemen sementara," tulis MPL Indonesia, dikutip detikINET dari media sosial resmi mereka, Senin (21/2/2022).

[Gambas:Instagram]

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim yang diperkuat oleh sang Alien, yakni Lemon, berhasil menggeser Bigetron Alpha dari posisi pucuk. Moonton juga menambahkan, bahwa kekalahan yang diterima Alter Ego dan Aura Fire, membuat keduanya harus turun ke posisi 5 dan 6 klasemen sementara MPL ID S9.

Torehan sempurna yang disabet oleh RRQ Hoshi, mereka raih setelah menumbangkan Geek Fam pada hari pertama, di mana skor akhir 2 - 0. Kemudian di match pertama hari ketiga, menang telak atas Alter Ego, yakni 2 - 0 tanpa balas.

ADVERTISEMENT

Meskipun Lemon belum menunjukkan performanya, Albert dan kawan-kawan mampu menampilkan sinergi luar biasa selama laga berlangsung. Kelincahan Albert menggunakan Paquito dan Ling, membuahkan hasil sangat baik.

Hal ini terbukti, mereka sudah mendominasi sejak berlangsungnya laga di game pertama. Dengan mengumpulkan 16 poin kill dan hanya memberikan 4 kill kepada lawannya. Lalu di game kedua, meraih 13 kill dan merelakan Alter Ego memperoleh 5 kill.

"Permainan Paquito dan Ling Albert, sukses menekan Alter Ego dan membawa RRQ Hoshi memuncaki klasemen sementara. Sementara Cr1te membuktikan dirinya pantas bermain di panggung MPL, dengan permainan Cecillion yang berbahaya," tulis MPL Indonesia.

Sementara itu, Evos Legends cukup kesulitan mencuri poin kemenangan dari lawannya, yaitu Aura Fire. Sempat memimpin di game pertama, kendati begitu, god1va dan tim mampu membalikkan keadaan di game kedua. Alhasil, skor akhir menjadi 2 - 1 untuk sang Macan Putih di MPL ID S9 week 1 day 3.

*Anda kini bisa cek harga dan perbandingan smartphone terbaru di detikINET. Silakan klik DI SINI.




(hps/fay)