Niantic merencanakan event guna menyambut season baru Pokemon Go pada Maret nanti. Siap-siap! banyak bonus yang bisa didapatkan pemain.
Dikutip melalui Pokemon Go Hub, beberapa hal yang akan muncul di season kali ini seperti spesial research Go Rocket, Therian Legendaris yang bisa didapatkan melalui pertarungan di raids, serta kejutan Mega-evolution dan masih ada 4 acara lainnya.
Baca juga: Niantic Hukum Permanen Pemain yang Cheating |
Niantic menjelaskan pada research kali ini trainers (sebutan untuk pemain) akan mendapatkan radar Super Rocket yang digunakan untuk mengetahui keberadaan Geovani dan tim Rocket serta mengalahkan mereka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemain juga berkesempatan menangkap Pokemon Gible tipe naga setiap kali menyelesaikan Research Breakthrough pada bulan Maret.
Terdapat Pokemon bintang 5 yang akan hadir di raids diantaranya Landorus, Tornadus dan Thundurus yang masing-masing Pokemon akan muncul pada waktu yang berbeda.
- 1 - 6 Maret: Incarnate Forme Landorus
- 6 - 11 Maret: Incarnate Forme Tornadus
- 11 - 16 maret: Incarnate Forme Thundurus
- 16 - 30 Maret: Therian Forme Thundurus
- 30 - TBA Maret: Therian Forme Tornadus
Dikutip melalui Gamespot, Niantic juga menyiapkan Pokemon Spotlight Hour untuk memudahkan pemain, yang akan diselenggakan setiap Selasa pukul 6 sore.
- 2 Maret, Spotlight Pokemon Krabby, bonus 2x Candy setiap transfer Pokemon.
- 9 Maret, Spotlight Pokemon Drowzee, bonus 2x XP setiap meningkatkan Pokemon.
- 16 Maret, Spotlight Pokemon Voltorb, bonus 2x Stardust setiap menangkap Pokemon.
- 23 Maret, Spotlight Pokemon Surskit, bonus 2x XP setiap menangkap Pokemon.
- 30 Maret, Spotlight Pokemon Slugma, bonus 2x Candy setiap menangkap Pokemon.
Masih banyak even lainnya seperti Community Day yang akan berlangsung selama bulan Maret. Pemain bisa melihat detail semua bonus dan research terbaru di situs resmi Pokemon Go.
(afr/afr)