Razer bikin kejutan di gelaran Computer Electronics Show (CES) 2015. Pembesut aksesoris game tersebut merilis konsol game mini berbasis Android. Asyiknya, konsol game itu diklaim juga bisa memainkan game PC.
Razer menamainya dengan sebutan Razer Forge TV. Seperti perangkat besutan Razer lainnya, Forge dibekali dengan spesifikasi mumpuni. Sebagai prosesornya Razer membenamkan prosesor quad core Snapdragon 805 berkecepatan 2,5 GHz yang biasa ditemui di ponsel kelas atas seharga di atas Rp 6 jutaan.
Chip grafisnya juga tak kalah mumpuni dengan Adreno 420. Sedangkan RAM-nya punya besaran 2 GB dan dipadukan memori internal berkapasitas 16 GB. Namun sebagai OS-nya Razer lebih memilih menyematkan Android TV.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Adapun untuk memungkinkan hal itu Razer mengandalkan sebuah aplikasi bernama Cortex: Stream. Sayangnya aplikasi tersebut baru akan hadir pada sekitar kuartal II tahun 2015. Nantinya Cortex: Stream bakal bisa menjalankan semua game PC yang telah mendukung DirectX 9 ke atas.
Sekarang bagian paling menariknya adalah soal harga. Dengan berbagai kelebihannya itu, seperti detikINET kutip dari Tech Crunch, Kamis (8/1/2015), Forge TV ternyata cuma dihargai senilai USD 100 atau setara Rp 1,2 juta.
Tapi itu harga tanpa stik kontroler Serval, karena bila menggunakannya gamer harus menambah kocek jadi USD 150 atau sekitar Rp 1,8 jutaan. Berarti stik kontrolernya dihargai sekitar Rp 600 ribuan. Berminat?
(yud/ash)