Dari rentetan kode redeem Honor of Kings di internet, ternyata masih ada beberapa yang aktif. Yuk klaim sekarang juga dan nikmati beragam hadiah di dalamnya.
Disarankan untuk segera menukarkannya, karena informasi terkait masa aktifnya belum diketahui secara pasti. Termasuk data mengenai berapa batas pemain yang bisa menggunakannya.
Apabila mengacu postingan sang pengembang di media sosialnya, Selasa (2/7/2024), kode-kode ini dibagikan berbarengan dengan event 7-Day Share to Win Sweetstakes. Event tersebut telah bergulir sejak tanggal 19 Juni lalu, dan berakhir pada 25 Juni 2024.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nah sekarang sudah masuk tanggal 2 Juli 2024. Namun setelah detikINET mencobanya, empat kode redeem Honor of Kings ini masih bisa digunakan.
detikINET pun mendapatkan hadiah-hadiahnya, mulai dari hero fragmen, skin fragmen, diamond draw vouncher, dan masih banyak lagi lainnya. Namun pastikan gamer segera menukarkan gabungan huruf dan angka unik ini.
Hal ini mengingat, tidak menutup kemungkinan sewaktu-waktu aturannya berubah. Bisa jadi setelah detikINET menukarkannya, masa aktif kode berakhir hari ini atau besok. Jadi sebaiknya langsung klaim, untuk menghindari perubahan yang datang secara tiba-tiba.
Cara Klaim Kode Redeem Honor of Kings
Untuk cara klaim kode redeem Honor of Kings terbilang mudah. Apabila gamer bingung, bisa mengikuti langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Masuk ke dalam permainan.
- Klik ikon kotak empat yang terdapat di pojok kiri bawah.
- Pilih menu Community.
- Lalu pilih Gift Code yang berada di atas Player Center.
- Masukkan UID atau karakter ID pemain.
- Masukkan kode redeem Honor of Kings.
- Tekan tombol Exchange.
- Selesaikan tahapan Sexurity Verification
- Apabila berhasil, gamer dapat mengambil hadiah di kotak pesan. Di sini pemain cukup menekan tombol klaim dan selesai.
Selanjutnya Kode Redeem Honor of Kings yang Masih Aktif>>>
Kode Redeem Honor of Kings
Untuk hadiah lengkap kode redeem Honor of Kings di antaranya diamond, Bolt Hunter Lam Trial, Mayenen Trial, double exp car, skin fragment, hero fragment, dan diamond draw fragment.
Daripada semakin penasaran, berikut kode redeem Honor of Kings yang masih aktif, seperti dihimpun detikINET dari berbagai sumber.
- HOK123 - 10 Diamond, Bolt Hunter Lam Trial, Mayene Trial, dan Double EXP Card 3 hari
- 1B1Z12IEJ - Skin Fragment
- GA1Z188M3 - Hero Fragment
- HB1Z1AF43 - Diamond Draw Voucher
Nah ada satu lagi bonus kode redeem yang kemarin sempat diberikan oleh Level Infinite, yakni HONORGIFT. Apabila belum menggunakannya, gamer bisa mendapatkan hadiah yang lebih menarik lagi.
Selain yang aktif, ada juga beberapa kode yang sebenarnya tidak bisa lagi digunakan tapi masih tersebar di internet. Berikut daftar kode redeem Honor of Kings yang kadaluarsa. Jadi gamer tidak perlu repot-repot mengeceknya satu-satu.
T71Z1P8DL
HAPPYWEEKEND
QAX98Q3R
E71ZE5FPQ
D71ZBSI3Q
C71ZQDL4T
Spesifikasi HP Main Honor of Kings
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, bahwa game ini resmi menyambangi gamer di seluruh dunia pada tanggal 20 Juni 2024. Honor of Kings bisa dinikmati di Android dan iOS.
Apabila gamer ingin memainkan game ini, minimal memakai iPhone 6 atau iPad 6 yang menjalankan iOS 11. Sedangkan bagi pengguna Android, pastikan perangkatnya ditenagai CPU 1,0 GHz, RAM 1 GB, dan Android 5.1.
Sementara rekomendasi spek HP main Honor of Kings ialah iPhone X dan iPad 7 yang menjalankan iOS 12 atau yang lebih baru. Lalu untuk perangkat Android dibenamkan CPU 1,6 GHz, punya RAM 2 GB, dan menjalankan Android 12 atau yang lebih baru.
Baca juga: Daftar Hero Honor of Kings dan Role-nya |