Informasi ini berdasarkan dari dokumen internal yang diperoleh oleh MacRumors dari tiga sumber yang dapat dipercaya.
Berita ini tentu merupakan suatu kejutan yang signifikan untuk pengguna iPhone. Mengingat sebelumnya Genius Bar dan AASP diberi instruksi untuk menolak memberi layanan kepada iPhone yang menggunakan baterai pihak ketiga, dalam kondisi apapun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir detikINET dari MacRumors, Jumat (8/3/2019), jika perbaikan yang dibutuhkan tidak berkaitan dengan baterai, maka Genius Bar dan AASP diperintahkan untuk menghiraukan baterai tersebut dan memberikan layanan seperti biasa.
Perbaikan ini meliputi perbaikan untuk display, logic board, mikrofon, dan lainnya dengan biaya normal.
Sedangkan jika perbaikannya berkaitan dengan baterai, maka Genius Bar dan AASP diperbolehkan untuk mengganti baterai pihak ketiga dengan baterai resmi dari Apple dengan biaya standar.
Jika terjadi masalah dengan baterai seperti tab baterai iPhone yang hilang atau rusak, atau ada pelekat berlebihan, Genius Bar dan AASP diperbolehkan untuk menggantikan dengan unit iPhone baru hanya dengan biaya untuk penggantian baterai.
Kebijakan baru soal layanan perbaikan dari Apple ini akan mulai berlaku tidak lama lagi dan akan berlaku di seluruh dunia.
Tapi, Apple masih akan menolak memberikan servis kapada iPhone dengan beberapa komponen dari pihak ketiga, seperti logic board, mikrofon, enclosure, konektor Lightning, headphone jack, tombol volume dan sleep, serta sensor TrueDepth. (vim/fyk)