Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Smartphone Ini Punya Baterai Terbesar di Dunia, 10.900 mAh!

Smartphone Ini Punya Baterai Terbesar di Dunia, 10.900 mAh!


Yudhianto - detikInet

Foto: YAAO 6000
Jakarta - Meski dibekali spesifikasi mumpuni, ketahanan sebuah ponsel pada akhirnya bergantung pada baterai yang dipakai. Tapi masalah itu mungkin tak akan dialami ponsel yang satu ini.

Perangkat yang dimaksud berasal dari China dan punya nama yang agak unik, yakni YAAO 6000. Tapi kesampingkan dulu hal itu, karena yang membuatnya menarik adalah baterai yang diusungnya. Sejauh ini baterai terbesar yang tertanam dalam sebuah ponsel berada di angka 5000 mAh.

YAAO 6000 mencoba memberikan terobosan, produsen ini menyodorkan kemampuan baterai yang tak main-main. Seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Kamis (1/12/2016), kemampuannya mencapai 10.900 mAh.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan angka sebesar itu, tak mengejutkan kalau YAAO 6000 mampu bertahan hingga tiga hari dalam satu kali pengisian daya.
Smartphone Ini Punya Baterai Terbesar di Dunia, 10.900 mAh!Foto: undefined

Sayang kemampuan baterainya yang fenomenal itu tak seiring dengan spesifikasinya. Prosesor yang dipakai cuma quad core MT6735 bikinan MediaTek, dengan besaran RAM hanya 1 GB. Sedangkan memori internalnya berada di angka 16 GB.

Layarnya menjanjikan dengan bentang 5,5 inch, namun resolusinya cuma mentok di HD (1.280 x 720 pixel). Pun begitu kameranya masih coba menggoda dengan kemampuan 13 MP, dikombinasikan kamera depan 5 MP.

Bicara desain, YAAO 6000 punya bentuk yang boleh dibilang rupawan. Produsen Tiongkok ini menonjolkan desain ala mobil super Lamborghini. Belum diketahui apakah desainnya itu berlisensi atau tidak. Tapi pastinya ponsel ini berhasil kelihatan bak ponsel premium.

Penasaran harganya? YAAO membanderol ini lumayan tinggi untuk ukuran spesifikasi yang diusung. Pembuatnya membanderolnya di angka USD 220 atau sekitar Rp 2,9 juta (USD 1 = Rp 13.500).

(yud/rou)





Hide Ads