Namun dalam pengujian kali ini iPhone SE tidak sendirian. Sang penguji membandingkannya dengan iPhone 5S dan juga iPhone 6S. Ketiganya direndam dalam air secara bersamaan untuk membuktikan ketahanannya. Tak tanggung-tanggung, pengujian dilakukan selama satu jam penuh.
Lima menit berjalan, iPhone 5S mulai menunjukkan tanda-tanda abnormal. Sesaat kemudian ponsel tersebut pun dipastikan berhenti beroperasi. Maka tersisa iPhone 6S dan iPhone SE, keduanya mampu bertahan bahkan setelah 15 menit berlalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah satu jam, ketiga ponsel diangkat termasuk iPhone 5S yang sudah mati total. Yang menarik tentu saja iPhone SE dan iPhone 6S, keduanya dipastikan tetap normal-normal saja. Meski sudah ditenggelamkan selama sejam penuh, baik iPhone SE maupun iPhone 6S tetas bisa dioperasikan dengan lancar.
Jadi kesimpulannya, pengujian ini membuktikan kalau iPhone SE dan iPhone 6S masih aman kalau terpaksa harus digunakan dalam kondisi kehujanan. Tapi tetap hati-hati, karena tak seperti Galaxy S7 dan Xperia Z5 yang memang dibekali kemampuan tahan air, Apple tidak membeberkan secara resmi kalau iPhone SE dan iPhone 6S punya kemampuan tahan air.
(yud/yud)











































