Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Oppo R7s Dimodali RAM 4 GB

Oppo R7s Dimodali RAM 4 GB


ash - detikInet

Oppo R7s.
Jakarta - Oppo melahirkan anggota terbaru dalam keluarga R7 series, yakni R7s. Hal ini diumumkan dalam perhelatan GITEX (Gulf Information Technology Exhibition) 2015 di Dubai.

R7s tetap membawa keunggulan dari seri R7 dengan material metal unibodi dan layar lengkung 2.5D. Oppo menjanjikan 'flash performance' pada R7s dengan dukungan RAM 4 GB yang menjamin performa perangkat ini tetap terjaga ketika digunakan untuk membuka banyak aplikasi dan bermain game high definition.

Selain itu Oppo mengklaim loading aplikasi 100% lebih cepat dan tingkat kompresi RAM yang baik dengan penggunaan sistem operasi terbaru ColorOS 2.1 berbasis Android 5.1.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

R7s dibekali dengan baterai 3.070 mAh dan datang dengan kombinasi teknologi pengisian daya paling cepat saat ini VOOC Flash Charge. Dengan pengisian cepat khas Oppo ini, pengguna akan diberikan talktime selama 2 jam dengan pengisian ulang dalam waktu 5 menit. Dengan VOOC Flash Charge, R7s dapat di isi ulang hingga 90% tingkat kepenuhan baterai hanya dalam waktu 50 menit.

R7s dilengkapi dengan prosesor delapan inti Snapdragon 615, 32 GB internal yang dapat diperluas hingga 128 GB, kombinasi kamera utama 13 megapixel dan 8 megapixel kamera depan yang dilengkapi teknologi screen flash yang dapat membantu untuk melakukan selfie pada tempat yang kurang cahaya dengan menggunakan cahaya dari layar untuk mencerahkan wajah pengguna. Memang, ini bukan fitur baru karena telah diperkenalkan Oppo pada saat meluncurkan ColorOS 2.1 di bulan Mei 2015.

Oppo R7s akan tersedia pada bulan November 2015 di 10 wilayah termasuk Indonesia, Singapura, Malaysia, Australia, Taiwan, Vietnam, Thailand dan juga negara di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara.

(ash/ash)







Hide Ads