Didominasi nuansa merah yang menjadi ciri khas Telkomsel, pawai mengiringi arak-arakan memboyong drone Elang Timur dengan jarak tempuh kurang lebih 24 kilometer. Banjarmasin adalah pemberhentian kelima Elang Nusa yang menjelajahi jalur Timur Indonesia, setelah sebelumnya menyapa Sorong, Ambon, Manado dan Balikpapan.
Konvoi mengarak Elang Timur adalah salah satu bagian dari rangkaian aktivitas dan program Elang Nusa yang digelar Telkomsel di Banjarmasin. Kegiatan ini mengajak masyarakat dan berbagai komunitas setempat melihat lebih dekat drone yang menangkap keindahan Indonesia di jalur Timur dari udara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hujan sempat menghadang perjalanan pawai Elang Timur saat mengelilingi Banjarmasin. Rombongan pun harus berhenti sementara untuk mengamankan drone Elang Timur. Kondisi cuaca sepertinya tak mengurangi kemeriahan acara. Pawai dilanjutkan ketika hujan reda.
Elang Nusa berlangsung selama satu bulan penuh, mulai 14 April hingga 14 Mei 2016. Dalam ekspedisi ini, Telkomsel mengajak masyarakat Indonesia bersama-sama menguji keandalan jaringan broadband Telkomsel, melalui video streaming yang disiarkan dari dua buah drone berjenis UAV (Unmanned Aerial Vehicle) dengan bentangan sayap hingga 2,5 m yang melintasi lebih dari 50 kota di Indonesia.
Dalam ekspedisi ini, dua buah drone berukuran besar tersebut diterbangkan secara bersamaan, menempuh Jalur Barat (Elang Barat) dan Jalur Timur (Elang Timur) Indonesia sepanjang 8.500 km.
Selama program, kedua drone akan merekam video yang kemudian diunggah melalui jaringan Telkomsel ke www.telkomsel.com/elangnusa, sehingga masyarakat dapat mengikuti perjalanan secara lengkap, baik melalui live streaming maupun recorded.
Elang Barat yang memulai perjalanannya dari Sabang, menempuh beberapa kota diantaranya Medan, Palembang, Tasikmalaya, Yogyakarta dan Malang.
Sementara Elang Timur, yang memulai perjalanannya dari Merauke, bergerak melewati Sorong, Ambon, Manado, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, dan Labuan Bajo. Di akhir perjalanan, kedua drone akan bertemu dan mendarat di Garuda Wisnu Kencana, Bali.
Elang Nusa memamerkan pembuktian Telkomsel sebagai operator yang berkomitmen membangun berbagai daerah di Indonesia, dimana masyarakat dapat melihat keunggulan jaringan broadband Telkomsel yang terbentang hingga penjuru Tanah Air.
Di sisi lain, Elang Nusa juga menjadi bagian dari uji jaringan broadband yang dilakukan Telkomsel guna menjaga kualitas mobile broadband, baik 4G maupun 3G, bagi pelanggannya yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
Ayo ikuti Ekspedisi Langit Nusantara dan jadilah saksi keindahan Bumi Indonesia. (rns/ash)