Rentetan 1.000 Gempa Terjadi di Wilayah Ini
Hide Ads

Rentetan 1.000 Gempa Terjadi di Wilayah Ini

Fino Yurio Kristo - detikInet
Kamis, 20 Jun 2019 09:46 WIB
Wilayah California. Foto: istimewa
California - Lebih dari 1.000 gempa bumi kecil terjadi dalam waktu berdekatan di wilayah San Bernadino dan Riverside di California, Amerika Serikat. Gempa-gempa itu muncul dalam 3 minggu terakhir.

Dikutip detikINET dari Los Angeles Times, rentetan gempa muncul sekitar 60 kilometer dari pusat kota Los Angeles. Bagi sebagian orang, gempa itu tidak menimbulkan kecemasan karena mereka tak merasakan getarannya dan juga gempa memang kerap muncul di sana.

Tapi bagi sebagian yang lain, kecemasan mengemuka soal terjadinya gempa dalam skala jauh lebih besar karena wilayah itu diprediksi suatu saat akan mengalaminya. "Separuh orang berkata bahwa karena banyak gempa terjadi, berarti melepaskan energi dan membuat kita lebih aman," kata ahli seismologi, Lucy James.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Sementara separuh dari mereka berkata oh Tuhan, kita mengalami gempa. Kita akan mengalami yang lebih besar lagi," tambah dia.

Menurut Lucy, kedua teori itu tidak akurat. Ia menyatakan ide gempa kecil menurunkan kemungkinan terjadinya gempa besar tidak benar. Dan anggapan bahwa gempa kecil memastikan gempa besar bakal muncul juga tidak akurat.

Gempa kecil bukan hal langka di California yang memang rawan bencana itu. Para pakar secara umum sepakat bahwa ribuan gempa yang terjadi belakangan takkan berujung pada gempa masif. Akan tetapi jika terjadi di dekat patahan seperti San Andreas, kewaspadaan patut ditingkatkan.

Di September 2016, rentetan gempa kecil juga pernah terjadi, termasuk 3 gempa dengan getaran di atas 4 Skala Richter yang muncul di dekat patahan San Andreas. Pakar sempat khawatir akan timbul gejolak di patahan itu, yang rentan berujung gempa sampai 8,2 Skala Richter. Untungnya kecemasan itu tidak terjadi.

"Semakin meningkatnya angka gempa kecil, ada kemungkinan datangnya gempa yang sedikit lebih besar. Pada dasarnya Anda masih harus bersiap untuk munculnya gempa besar. Kita tahu bahwa gempa besar akan terjadi di sini," ujar Andrea Llenos dari US Geological Survey. Namun kapan dan di mana terjadinya masih merupakan misteri.

(fyk/rns)