Xiaomi Blokir Penggunaan Ponselnya di Beberapa Negara

Josina - detikInet
Senin, 13 Sep 2021 20:11 WIB
Foto: Unspslah
Jakarta -

Xiaomi dilaporkan telah memberlakukan kebijakan ekspornya, di mana perusahaan asal China ini telah memblokir penggunaan smartphonenya di beberapa negara.

Hal ini dilakukan setelah ditemukan adanya produk Xioami yang masuk secara ilegal ke beberapa negara tersebut. Di antaranya Suriah, Kuba, Iran, Sudan, Krimea dan Korea Utara.

Dilansir detiKINET dari Gizmochina, Senin (13/9/2021) penyelundupan ilegal ini dikabarkan memasukkan Xiaomi ke negara-negara tersebut untuk dijual.

Namun belum jelas bagaimana pemetaan Xioami pada wilayah terlarang mereka, karena kehadiran Xiaomi saat ini masih belum hadir secara resmi di banyak negara.

Aturan kebijakan ekspor Xioami ini melarang penjualan atau ekspor perangkat Xiaomi ke wilayah yang tidak disetujui, meskipun produknya masih dapat berfungsi dalam keadaan tertentu.

Xiaomi menerapkan kebijakan tersebut untuk mencegah diaktifkannya perangkat baru dari wilayah yang belum dimasuki Xiaomi secara resmi.

Langkah Xiaomi ini tampaknya sudah berdampak pada beberapa penggunanya, sebab perangkat mereka terkunci setelah beberapa hari setelah digunakan.

Pengguna yang terdampak mungkin akan mendapatkan pemberitahuan bahwa kebijakan Xiaomi tidak mengizinkan penjualan atau penyediaan produknya ke wilayah pengguna itu, sehingga permintaan aktivasi akan ditolak. Pengguna pun diarahkan untuk menghubungi penjual untuk informasi lebih lanjut.



Simak Video "5 Fitur MIUI 14 Terbaik yang Wajib Diketahui Pengguna Xiaomi"

(jsn/fay)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork