Square Enix menamai fitur ini Comrades. Menurut informasi, Comrades memungkinkan Anda membentuk tim jagoan dan bermain bersama gamer lain di penjuru dunia.
Seperti dikutip detikINET dari Attack of the Fanboy, Jumat (28/7/2017), rencananya, Comrades akan dirilis pada 2018. Bagi gamer yang sudah membeli season pass, mereka bisa mencicipi versi closed beta dari Comrades mulai 2 - 8 Agustus 2017.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski bermain dengan hero yang dibuat sendiri, akan ada update yang memungkinkan Anda bermain sebagai Noctis dan teman-temannya. Karena ini merupakan game online, Square Enix menghadirkan fitur pelengkap seperti voice chat dan pesan teks. (rns/rns)











































