Perjalanan 10,8 Km ke Tempat Paling Dalam di Planet Bumi
Hide Ads

FotoINET

Perjalanan 10,8 Km ke Tempat Paling Dalam di Planet Bumi

Istimewa - detikInet
Jumat, 12 Jun 2020 16:37 WIB

Jakarta - Challenger Deep di Palung Mariana merupakan titik terdalam dunia yang sejauh ini diketahui. Berikut potret penjelajahan ke sana.

Kathy Sullivan

Inilah letak Challenger Deep di Palung Mariana, di lautan Pasifik. Challenger Deep kedalamannya sekitar 10,8 kilometer dan banyak menyimpan misteri belum diketahui. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Kathy Sullivan, mantan astronaut NASA dan Victor Vescovo, mantan tentara dan petualang kawakan, menjadi sosok terbaru yang mendatangi Challenger Deep. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Pada 7 Juni, mereka bersiap-siap dalam misi yang digelar Eyos Expeditions.Β Pertama kali manusia yang mencapai Challenger Deep adalah oceanographer Swiss, Jacques Piccard dan tentara Amerika Don Walsh di tahun 1960. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Kathy Sullivan dulu menjadi wanita Amerika Serikat pertama yang melakukan space walk di tahun 1984. Sejauh ini, baru delapan orang pernah mendatangi Challenger Deep dan Sullivan satu-satunya wanita. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Ini kapal ekspedisi yang membawa tim penyelam, DSSV Pressure Drop. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Sebelumnya, tim EYOS sudah menurunkan perangkat lander ke dasar laut untuk memahami kondisinya, seperti temperatur air. Perangkat itu juga membuka jalan dan membantu navigasi karena kapal selam Limited Factor akan menyelam dalam keadaan gelap. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Limited Factor diturunkan dari kapal pengangkut dengan Sullivan dan Vescovo di dalamnya. Wahana ini sudah pernah mendatangi Challenger Deep sebelum misi ini. Ia dirancang sangat kuat. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Dibuat oleh Triton Submarines, Limited Factor dibekali sistem pendukung kehidupan. Materialnya dari titanium setebal 90 milimeter, dirancang kuat melindungi penumpang dari tekanan 2.200 metrik ton di dasar lautan. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Limited Factor pun mulai menyelam. Sullivan dan Vescovo duduk berdampingan di kabin yang cukup nyaman. Kaki bisa diregangkan cukup baik. "Seperti terbang di kelas Ekonomi atau Ekonomi Premium," ujar Sullivan. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Empat jam menyelam, akhirnya mereka mencapai dasar lautan. "Ketika melihat lander penelitian, itu seperti saat aku seorang astronaut dan menemukan wahana yang datang sebelum aku. Rasanya seperti berada di dunia lain," kisahnya. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan

Mereka berada di Challenger Deep sekitar 1,5 jam, kemudian naik kembali ke kapal ekspedisi DSSV Pressure Drop di tengah lautan Pasifik. Keseluruhan misi memakan waktu sekitar 10 jam. Foto: Daily Mail

Kathy Sullivan

Jadilah Sullivan wanita yang pernah terbang paling tinggi sebagai astronaut dan menyelam paling dalam ke Challenger Deep. Foto: EYOS Expeditions

Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
Kathy Sullivan
(/)