Kisah Cinta Manusia Rp 876 Triliun dengan Wanita Sederhana
Hide Ads

FotoINET

Kisah Cinta Manusia Rp 876 Triliun dengan Wanita Sederhana

Istimewa - detikInet
Selasa, 05 Mar 2019 20:09 WIB

Jakarta - Pendiri Facebook Mark Zuckerberg bertemu dengan istri masa depannya, Priscilla Chan, saat masih kuliah di Harvard. Dari saat itulah mereka tak terpisahkan.

Keduanya pertama kali bertemu saat mengantre menuju kamar mandi dalam sebuah pesta di Harvard pada tahun 2003. Saat itu, Zuck belum apa-apa,belum kaya raya. Foto: istimewa

Sejak itu mereka semakin akrab. Chan bergabung ke Facebook pada 5 Februari 2004. Saat itu, Facebook masih jejaring sosial khusus mahasiswa yang sedang dibesarkan Zuck sekuat tenaga. Foto: istimewa

"Aku pikir dia adalah pria yang sangat menarik. Pada kencan pertama kami, dia mengatakan lebih rela pergi kencan denganku ketimbang menyelesaikan tugas kuliahnya," demikian kisah Chan dalam sebuah acara bincang-bincang. Foto: istimewa

Chan pun mulai rajin berkomentar di Facebook Zuck, bukti kalau hubungan mereka semakin serius. Foto: istimewa

Chan belajar biologi di Harvard dan dikenal suka pada anak-anak. Dia senang memberikan les pada anak SD. Foto: istimewa

Zuck tak pernah pindah ke lain hati meski Facebook bertambah besar. Ini saat ia merayakan kelulusan Chan. Chan sendiri adalah anak pengungsi dari Vietnam keturunan China. Foto: istimewa

Mereka semakin mesra dan semakin cocok. "Kukira sayang jika orang-orang tidak tahu betapa lucu dan bijaksananya Mark yang aku tahu," tutur Chan. "Dia sungguh sensitif dan sungguh perhatian tentang apa yang dibutuhkan orang lain dan ingin membuat hidup seseorang lebih baik. Itulah Mark dalam pandanganku," Foto: istimewa

Chan dan Zuck pun kadang bepergian keliling dunia. Ke India sampai China. foto: istimewa

Tangan Chan saat menjepret Zuck. Saat pacaran, Chan mensyaratkan agar Zuck meluangkan waktu setidaknya sekali seminggu untuk berduaan dan ia dilarang mengurus Facebook pada saat itu. Foto: istimewa

Zuck selalu meminta konsultasi pada Chan di masa-masa krusial. Termasuk saat ia memutuskan menolak pinangan Yahoo pada Facebook di tahun 2006 senilai USD 1 miliar. Foto: istimewa

Pada tahun 2011, Zuck dan Chan memutuskan memelihara seekor anjing bernama Beast. Foto: istimewa

Meski sudah lama pacaran, baru di tahun 2011 tertera kalau mereka menjalin hubungan di Facebook. Foto: istimewa

Pada tahun 2012, mereka memutuskan menikah dalam upacara sederhana di belakang rumah Zuck. Foto: istimewa

"Orang-orang mengatakan betapa beruntungnya dia menikah dengan Zuckerberg, namun Zuckerberg tahu bahwa dia yang sesungguhnya beruntung," kata guru masa kecil Chan, Peter Swanson. Foto: istimewa

Mereka dikenal pasangan bersahaja, santai dan tidak suka tampil formal. Sebuah tabloid memuat foto mereka sedang ngemper sembari makan menu McDonalds. Foto: istimewa

Pada tahun 2015, Chan hamil anak pertama mereka. Foto: istimewa

Dan pada Desember 2015, lahirlah putri pertama yang dinamakan Max. Foto: istimewa

Bertepatan dengan kelahiran Max, Zuck berjanji akan menyumbangkan 99% saham Facebook yang dimilikinya secara bertahap untuk kemanusiaan. Foto: istimewa

Mereka tetap kompak sampai sekarang. Chan pun mengandung anak kedua mereka. Foto: istimewa

Dan lahirlah sang putri keduaΒ pada bulan Agustus 2017Β yang diberi nama August. Zuck kini makin kaya dengan harta terakhir diestimasi USD 71,5 miliar atau di kisaran Rp 953 triliun. Foto: istimewa

Kadang Priscilla mengunggah kegiatan sehari-harinya di Facebook. Foto: Facebook

Kini dia sibuk menjalankan yayasan amal Chan Zuckerberg Foundation. Foto: Facebook

(/)