Cara Hapus File Lainnya di HP Xiaomi Agar Penyimpanan Tidak Penuh
Hide Ads

Cara Hapus File Lainnya di HP Xiaomi Agar Penyimpanan Tidak Penuh

Tim - detikInet
Jumat, 23 Sep 2022 18:10 WIB
Ilustrasi Main HP
Cara Hapus File Lainnya di HP Xiaomi Agar Penyimpanan Tidak Penuh (Foto: Shutterstock)
Jakarta -

Bagi detikers yang menggunakan HP Xiaomi dan belum mengetahuinya, ternyata file lainnya yang berada di penyimpanan internal, bisa membuat sesak memori lho. Jadi kalian harus segera menghapusnya, karena memakan ruang bahkan hingga bergiga-gigabyte.

File lainnya di Xiaomi merupakan sebuah berkas yang tidak termasuk dalam kategori, seperti video, gambar, dokumen, dan lain sebagainya. Biasanya, file tersebut memiliki format yang tidak biasa.

Untuk isi di dalamnya sendiri bisa jadi itu data penting, atau ternyata file biasa yang tidak berguna untuk penggunanya. Jadi bagi detikers yang memutuskan untuk menghapusnya, sebaiknya dicek satu persatu apakah itu benar file tersebut tidak berguna dan layak dilenyapkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian pertanyaannya, memang bagaimana sih cara hapus file lainnya di HP Xiaomi? Jawabannya ada di bawah ini, seperti dihimpun detikINET dari berbagai sumber.

Cara Hapus File Lainnya di HP Xiaomi

  1. Buka aplikasi MIUI Security yang sudah dipasang oleh pihak Xiaomi.
  2. Tekan Deep Clean di bagian menu.
  3. Pilih beberapa file yang punya ukuran besar atau klik langsung Big Files.
  4. Pastikan file tersebut sudah tidak digunakan lagi dan tekan Delete Selected Files.
  5. Selesai.

Cara Hapus File Ganda di HP Xiaomi dengan Aplikasi

Langkah selanjutnya dengan menghapus file ganda. Hanya saja, di sini detikers memerlukan aplikasi lain bertajuk FX File Explorer, di mana bisa diperoleh melalui Google Play Store.

ADVERTISEMENT
  1. Unduh aplikasi FX Fule Explorer.
  2. Masuk ke dalam aplikasi bila sudah terpasang.
  3. Kunjungi menu Cleaning Tools.
  4. Tekan menu Remove Duplicates.
  5. Lalu pilih file untuk melihat informasi lanjut.
  6. Kemudian pilih lagi file mana saja yang ingin dihapus.
  7. Tekan ikon tong sampah.
  8. Langkah akhirnya, file ganda akan langsung terhapus secara otomatis.

Bagaimana, mudah bukan cara menghapus file lainnya di HP Xiaomi? Bila langkah-langkah di atas ada tidak sesuai, bisa detikers tambahkan di kolom komentar ya.




(hps/fay)