Curhat Ronaldo Usai MU Dibantai Liverpool

Fino Yurio Kristo - detikInet
Senin, 25 Okt 2021 14:42 WIB
Curhat Ronaldo di Instagram. Foto: Instagram
Jakarta -

Kekalahan memang menyakitkan, apalagi buat para fans Manchester United semalam yang dibantai 0-5 di kandang sendiri oleh musuh bebuyutan, Liverpool. Cristiano Ronaldo pun curhat dan tentang pertandingan tersebut di media sosial.

Megabintang asal Portugal itu semalam bisa dikatakan minim kontribusi. Ronaldo mati kutu menghadapi barisan pertahanan The Reds dan tak bisa berbuat banyak.

Ronaldo pun tidak menebar ancaman serius. Malah di babak pertama, dirinya begitu frustrasi dan terlihat menendang perut Trent Alexander-Arnold, ketika bek kanan itu mampu mengamankan bola dari Ronaldo sehingga ia diganjar dengan kartu kuning.

"Terkadang hasilnya bukan yang kami pertarungkan. Terkadang skornya bukan yang kami inginkan. Dan ini adalah tanggung jawab kami, hanya kami, karena tidak ada orang lain yang bisa disalahkan," tulisnya di akun Instagram resminya seperti dilihat Senin (25/10/2021).

"Fans kami, sekali lagi, dukungan mereka yang konstan mengagumkan. Mereka berhak mendapat lebih baik dari ini, jauh lebih baik, dan itu tergantung pada kami untuk mewujudkannya. Waktunya adalah sekarang," lanjutnya.

Tampak foto yang dipajang adalah dirinya seperti sedang melangkah gontai dalam laga semalam. Postingan ini dikomentari oleh banyak fans dan telah mendapat Like lebih dari 6 juta. Maklum saja, Ronaldo adalah manusia dengan follower Instagram paling besar.

"Kamu selalu adalah yang terbaik. Tetaplah berjalan tegak," sebut seorang netizen. "Pemain yang hebat dan orang yang baik," tulis yang lain. "Ole out!" kalimat ini juga tetap membahana di kolom komentar.

Keran gol Cristiano Ronaldo sendiri lagi mampet di Liga Inggris. Ronaldo tanpa gol di empat laga terakhir! Padahal di dua laga awal, Ronaldo mampu bikin tiga gol. Di Liga Champions juga mampu bikin tiga gol dari tiga laga.

Dalam empat laga terakhir di Liga Inggris, Ronaldo cuma mencatatkan dua shots on target. Itu jadi bukti bahwa Cristiano Ronaldo memang sedang kesulitan untuk menembus lini belakang lawan.



Simak Video "Video: Tak Dipermanenkan Aston Villa, Rashford Bakal Balik ke MU"

(fyk/fay)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork