Shio Anjing Hiasi Imlek ala Google Doodle
Hide Ads

Shio Anjing Hiasi Imlek ala Google Doodle

Rachmatunnisa - detikInet
Jumat, 16 Feb 2018 07:01 WIB
Foto: screenshot Google
Jakarta - Kemeriahan Tahun Baru China hari ini ikut dirayakan Google dengan menghiasi Google doodle dengan shio anjing.

Dikunjungi detikINET, Jumat (16/2/2018), halaman pencarian Google Indonesia terlihat ramai dengan gambar anjing dan sejumlah shio hewan lainnya.

Sementara itu, kata 'Google' disusun dengan menempatkan lampion di antara hewan-hewan tersebut. Gambar anjing berada di tengah doodle untuk menandakan Imlek di 2018 merupakan tahunnya shio anjing tanah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika diklik, Google doodle ini akan mengarahkan kita pada berbagai hasil pencarian berkaitan dengan Imlek tahun ini, mulai dari berita, video, foto dan informasi lainnya.

Shio Anjing Hiasi Imlek ala Google DoodleFoto: screenshot Google


Selain itu, pencarian terkait Tahun Baru China juga mulai ramai terlihat di visualisasi Google Trends Indonesia.

Beberapa keyword yang tengah menjadi tren pencarian Google Indonesia antara lain Tahun Baru Imlek, Gong Xi Fa Cai 2018, Barongsai dan Shio 2018.

Beberapa pencarian populer antara lain mencari tahu peruntungan shio di tahun anjing tanah dan inspirasi kalimat ucapan selamat Tahun Baru China 2018.

Bagi kalian yang merayakan, Gong Xi Fa Cai! (rns/rns)