Seperti diketahui, Super Chat mengincar pengguna yang gemar mengakses video live di YouTube. Ketika ada yang live, biasanya pengguna lain bisa berinteraksi melalui pesan singkat yang tersedia.
Hanya saja, saking banyaknya orang yang mengetik pesan, si pengunggah video live terkadang tidak bisa melihat satu persatu siapa saja yang berinteraksi. Nah dengan Super Chat, pesan yang Anda kirim kini bisa terlihat jelas oleh si pengunggah video.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut YouTube, setelah membeli Super Chat, pesan yang Anda kirim akan berada di urutan teratas chat selama lima jam. Namun, belum jelas bagaimana Rp 60 ribu ini hanya untuk sekali bayar atau tidak.
Fitur ini rencananya akan dirilis secara bergantian di 20 negara pada tanggal 31 Januari 2017. (mag/rns)