Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Pelajar Berkulit Hitam Diusir dari Apple Store

Pelajar Berkulit Hitam Diusir dari Apple Store


Anggoro Suryo Jati - detikInet

Screenshot video
Jakarta - Seorang pegawai Apple Store di Australia mengusir sekelompok pelajar SMA yang berkunjung ke Apple Store. Enam orang anak SMA itu ditakutkan akan mencuri di toko berlogo apel kroak itu.

Insiden ini terjadi di sebuah pusat perbelanjaan di Melbourne bernama Highpoint. Salah seorang pelajar bernama Francis Ose merekam kejadian tersebut dan mempostingnya ke Facebook.

Ose -- yang berkulit hitam -- menyebut bahwa kejadian tersebut murni sebuah aksi rasisme. Dalam video tersebut terlihat, enam orang pelajar SMA itu berusaha untuk memprotes aksi pegawai Apple Store, namun hanya mendapat jawaban, "diskusi ini sudah selesai".

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian Apple dan pegawainya itu meminta maaf atas kejadian tersebut. Mereka mengajukan permintaan maaf ke enam orang remaja itu, juga ke Maribyrnong College -- tempat mereka bersekolah.

"Mereka sudah meminta maaf, jadi kami sudah tenang. Tak perlu memperpanjang masalah ini," ujar Mohamed Semra, salah satu pelajar yang terkena pengusiran tersebut, dikutip detikINET dari Business Insider, Jumat (13/11/2015).

Khalid Breezy, Petros Smalls, Deebo Ater Abdulahi Haji Ali Mohamed, Andy Gambino Nelson Mahad MohamudSimply Racism, made them apologise tho

Posted by Francis Ose on Tuesday, November 10, 2015
(asj/rou)





Hide Ads