Sehari-harinya, Zhang Caijie yang baru berusia 25 tahun ini bekerja membantu orang tuanya memotong dan berjualan daging di pasar Dongmen, Taiwan. Rupanya ada beberapa orang mengaguminya dan memposting foto-foto Zhang di media sosial.
Zhang telah lulus kuliah jurusan filsafat di Fu Jen Chatolic University. Dia punya lumayan banyak penggemar. Kadang kala ada yang mampir hanya untuk menanyakan nomor teleponnya. Malah ada ibu-ibu yang ingin menjodohkannya dengan anak mereka.
"Mereka bertanya apakah aku sudah punya pacar, sekolah di mana dan sebagainya. Cukup memalukan sebenarnya," kata Zhan yang dikutip detikINET dari Asian Town, Senin (25/5/2015).
"Mereka mengatakan kalau aku gadis yang baik karena bekerja untuk keluarga," tambahnya. Setelah muncul di internet dan diliput media, dia memang makin tenar.
Ia mengatakan kalau keluarganya bekerja sebagai pedagang daging sudah turun temurun. Zhang sendiri sudah ahli memotong daging meski kadang mengalami luka kecil. Ia memotongnya kecil-kecil menjadi daging yang siap dijual ke pelanggan.
"Kadang aku menggores tanganku sendiri. Maka, keluargaku takkan mengizinkan aku memakai pisau yang besar," katanya.
Meski sekarang sudah cukup tenar, Zhang mengaku tak terpengaruh dan akan terus bekerja di sana. Seorang ibu yang juga pedagang di pasar yang sama menilai Zhang memang gadis baik. Dia tetap bekerja semangat meski lingkungan pasar kadang bau.
(Fino Yurio Kristo/Ardhi Suryadhi)