Informasi resmi ini disampaikan langsung oleh Brand Manager PT Vivo Mobile Indonesia Edy Kusuma. Ia melakukan pengumuman menyusul maraknya rumor yang beredar terkait perangkat V7+.
"Rumor bahwa Vivo Smartphone akan meluncurkan V7+ di Indonesia itu adalah benar. Ini momentum yang tepat untuk kembali memperkenalkan teknologi dan inovasi terbaru Vivo bagi konsumen Indonesia. Kami dapat pastikan Vivo V7+ akan hadir dengan teknologi lebih tinggi," ujar Edy dalam keterangan yang diterima detikINET, Selasa (12/9/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tampilan Vivo V7+ Foto: Istimewa |
Seperti kebanyakan ponsel lain yang tanpa bingkai, layar V7+ juga menggunakan aspek rasio 18:9. Layar 5,99 inch yang diusung punya resolusi 1.440 x 720 pixel, dengan tipe panel IPS.
Sayang, Edy enggan mengumumkan informasi lebih detil terkait spesifikasi yang diemban oleh V7+. "Konfirmasi teknologi pada Vivo V7+ juga akan diumumkan di akun resmi Vivo beberapa hari kedepan, tunggu saja," ungkap Edy.
Namun, seperti yang pernah dihimpun detikINET dari sejumlah media luar, V7+ mengusung prosesor octa core Snapdragon 450 dengan kecepatan 1,8 GHz dan RAM 4 GB. Storage internal yang digunakan adalah 64 GB yang bisa ditambah dengan microSD. Soal baterai, kapasitas yang dipakai adalah 3.225 mAh. (mag/fyk)
Tampilan Vivo V7+ Foto: Istimewa