Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
OnePlus 5 Mulai Sebar Versi RAM 8GB

OnePlus 5 Mulai Sebar Versi RAM 8GB


Yudhianto - detikInet

Foto: CNBC
Jakarta - Setelah sedikit demi sedikt menyelesaikan tersendatnya pasokan OnePlus 5 versi RAM 6 GB, kini produsen China ini mulai pede menyebarkan varian RAM 8 GB.

Namun di tahap awal, OnePlus memastikan hanya varian warna Midnight Black yang akan segera tersedia. OnePlus menjanjikan ponsel ini sudah akan bisa memboyong dalam waktu dekat. Praktis, OnePlus versi RAM 8GB akan menemani OnePlus 5 versi 6GB yang ada di pasaran.

Bicara keunggulan varian terbaru OnePlus 5 varian baru, selain perbedaan di kapasitas RAM yang lebih besar, penggunaan teknologi LPDDR4X jadi daya tarik lainnya yang ditawarkan. Selain itu OnePlus versi RAM 8 GB juga telah mengusung memori internal berteknologi UFS 2.1 yang menyodorkan transfer data cepat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menariknya lagi, banderol yang ditawarkan pun terbilang menggoda. Pasalnya, seperti dikutip detikINET dari Ubergizmo, Rabu (26/7/2017), OnePlus 5 versi RAM 8 GB ditawarkan di angka USD 539 atau sekitar Rp 7,1 juta.

OnePlus 5 Mulai Sebar Versi RAM 8GBFoto: androidcentral


Baik OnePlus 5 versi RAM 6 GB dan RAM 8GB dipersenjatai dengan SoC Qualcomm Snapdragon 835. Untuk kameranya, OnePlus 5 punya kamera ganda di bagian belakang, dengan rincian 16 MP bukaan f/1,7 dan 20 MP bukaan f/2,6, serta tak ketinggalan dual LED flash.

Sedangkan di bagian depan, Anda bisa menemukan kamera 16 MP dengan bukaan f/2,9. Kamera belakangnya disebut mampu mengambil video resolusi 4K dan frame rate 30 fps.

Baterainya memiliki kapasitas 3.300 mAh, di mana diklaim memiliki daya tahan yang lebih awet 20% dibanding sebelumnya. (yud/afr)
TAGS







Hide Ads