Seperti diketahui sejak beberapa bulan lalu, LG dikabarkan menyiapkan varian baru dari ponsel flagship-nya G6. Belakangan terungkap kalau nama varian anyar yang dimaksud bernama G6+. Tapi tak seperti kebanyakan ponsel dengan embel-embel 'Plus' di pasaran, yang umumnya menawarkan bentang layar lebih besar, LG mengusung strategi berbeda di G6+.
Secara tampilan, baik G6 maupun G6+ tak ada bedanya sama sekali. Bentang layarnya pun dipastikan sama persis, begitu pula kedua ponsel ini dibuat tahan air dan debu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, LG turut melengkapi G6+ dengan fitur wireless charger dan tidak ketinggalaan membenamkan quad DAC 32 bit HiFi sebagai chip audio standarnya. Sebelumnya di G6, fitur audio premium ini hanya tersedia di beberapa negara saja. LG juga menyertakan headphone bikina Bang & Olufsen (B&O) dalam paket penjualan G6+.
Fitur lainnya yang tak kalah menarik adalah apa yang dinamai oleh LG sebagai Face Print. Di ponsel lain fitur ini lebih sering disebut sebagai Face Unlock. Tapi fitur ini sejatinya merupakan update software, nantinya G6 pun akan bisa merasakan fitur yang sama.
LG G6+ akan diluncurkan di Korea Selatan pada bulan Juli ini, namun sayangnya LG belum mengungkap harga jual dan waktu penjualan untuk ponsel jagoannya ini. Sembari menunggu informasi selanjutnya, berikut video lengkap LG G6+:
(yud/afr)