Anak perusahaan Lenovo ini mencoba menawarkan varian baru dari ponsel Cyanogen-nya tersebut dengan pilihan casing berbahan kayu ek. Sayangnya, varian ini merupakan edisi terbatas dan hanya akan tersedia di China.
Dikutip dari GSM Arena, Rabu (4/11/2015), Z1 versi casing kayu akan dibanderol USD 283, sedikit lebih mahal dari versi originalnya yang ditawarkan seharga USD 280. Dari segi spesifikasi tidak ada yang berbeda dengan Z1 original yang dirilis Juli lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Z1 juga dilengkapi fitur sensor sidik jari serta dual SIM dan USB-C. Kameranya sendiri berukuran 13 megapixel di bagian belakang dan 8 megapixel di depan.
(rns/ash)