Sebagai informasi Galaxy S6 menorehkan skor sebesar 68.157 poin dalam pengujian AnTuTu. Sedangkan Meizu MX4 yang menempati peringkat kedua sukses merengkuh nilai sebesar 47.079 poin. Tapi Nexus 5 terbaru lebih gila lagi, bocoran yang beredar menyebut ponsel ini sanggup menorehkan skor monster sebesar 85.530 poin.
Nexus 5 terbaru kabarnya memang akan mengalami peningkatan signifikan dibanding pendahulunya. Prosesornya disebut pakai Snapdragon 820, sedangkan RAMβnya punya besaran 3 GB. Bagian inilah yang lantas disebut-sebut sebagai sumber tingginya raihan skor Nexus 5 2015.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kecepatan yang dimiliki Snapdragon 820 juga terbilang sangat tinggi, yakni mencapai 3 GHz. Jadi bila berkaca pada informasi-informasi tersebut rasanya wajar bila Snapdragon 820 menjanjikan performa yang tinggi.
Tapi hingga saat ini skor monster Nexus 5 2015 masih berupa bocoran. Artinya, masih butuh pembuktian untuk verifikasi. Nexus 5 2015 sendiri kabarnya akan diumumkan Google sebelum akhir tahun 2015.
(yud/ash)