Disukai atau tidak oleh Microsoft, jumlah pengguna Windows XP tidak pernah berkurang secara drastis, kendati sang pembesut sudah beberapa kali meluncurkan versi terbarunya.
Menurut data Netmarketshare, selama Maret 2014 atau bulan terakhir Windows XP disokong oleh Microsoft, pengguna yang masih nyaman memakai sistem operasi ini masih berkisar 27,69%.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Malah boleh dibilang, di bulan yang sama, jumlah pengguna Windows XP masih tertinggi kedua dibandingkan versi Windows 7. Masih bisa mengangkangi Windows Vista, Windows 8 atau bahkan Windows 8.1
Selama bulan Maret, jumlah pengguna Windows 7 masih tertinggi dengan market share 48,77%, disusul Windows XP 27,69%, baru kemudian berurutan Windows 8 dan Windows Vista sebesar 6,41% dan 2,99%.
(tyo/ash)