Head of Corporate Communications, India & South East Asia Yahoo, Barsha Panda, mengatakan bahwa pertumbuhan Yahoo di Tanah Air masih berada pada jalur yang benar.
Walaupun entah, di masa depan mereka mungkin mempunyai metode yang berbeda dari sebelumnya. Termasuk kabar akan menutup kantor operasional di Indonesia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Yahoo yang kabarnya juga akan menutup 2 kantor lain di Asia Tenggara selain Indonesia, seperti Malaysia dan Vietnam masih menganggap potensi lokal masih besar.
"Indonesia merupakan pasar yang penting bagi Yahoo, dan kami berkomitmen untuk membawa produk berkualitas dan great experience untuk pengguna dan pengiklan kami," tandasnya.
Kendati memastikan tidak akan keluar dari Indonesia, Panda tidak memerinci lebih jauh mengenai apa yang terjadi di Yahoo Indonesia, termasuk soal nasib karyawan di sana. Kabarnya karyawan yang kena PHK adalah di bagian editorial dan bagian penjualan tetap dipertahankan. Semuanya berjumlah 50 orang.
Malahan ada kabar lebih lanjut yang mengatakan bahwa Yahoo Indonesia tidak akan mempunyai kantor setelah tanggal 14 Desember 2014 mendatang.
(tyo/fyk)