Momen mudik dan Lebaran jangan sampai terlewat untuk diabadikan. Xiaomi turut membagikan tips dan trik memotret momen dan fashion Lebaran agar terlihat lebih ciamik di media sosial.
Creative Production Lead Xiaomi Indonesia Muhammad Rizqi Tri Azhariyadi mengatakan ada beberapa faktor yang bisa membuat foto outfit of the day (OOTD) Lebaran jadi semakin kaya, salah satunya adalah tekstur.
Pria yang akrab disapa Qitri ini mencontohkan tekstur dan detail yang ada di masjid, misalnya dari kaligrafi atau detail arsitekturnya yang menarik.
"Itu wajib banget kita highlight bersama fashion yang kita pakai. Jadi kita OOTD sekaligus highlight arsitektur dan detail-detail yang ada di belakang," kata Qitri dalam acara Experience Lebaran Fashion Styling dan Mobile Photography bersama Redmi Note 12 di Jakarta, Kamis (13/4/2023).
Untuk mengambil foto OOTD Lebaran, Qitri juga merekomendasikan mengambil foto dengan mode ultrawide untuk menangkap foto outfit secara keseluruhan lengkap dengan background di belakang.
Agar foto terlihat lebih kreatif, Qitri juga menyarankan mengambil foto dari angle yang rendah. Jika ingin membuat foto terlihat semakin ciamik, bisa juga menggunakan efek distorsi misalnya dengan menaruh objek seperti tas atau tangan lebih dekat ke arah kamera.
Selain teknik-teknik di atas, Qitri juga menyarankan untuk menggunakan fitur fotografi yang sudah tersedia di kamera HP, misalnya portrait mode. Mode ini berguna untuk membuat objek foto terlihat lebih fokus dan menonjol di antara latar belakang yang ramai.
Tidak hanya foto fashion, foto grup bersama keluarga saat Lebaran juga bisa dimaksimalkan menggunakan kamera HP. Qitri mencontohkan saat mengambil foto grup di bawah terik matahari yang bisa diakali dengan mengaktifkan fitur HDR.
"Matahari cerah sebenarnya bisa jadi negatif bisa jadi positif. Positifnya itu bisa dapatin lens flare yang bagus banget ketika kita hadapin ke matahari," jelas Qitri.
Baca juga: THR Cair, Ini 5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan |
Simak Video "Video: Xiaomi 15 Series Dirilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya"
(vmp/fyk)