Dua Wakil Menteri Komdigi Jabat Komisaris Utama Operator
Hide Ads

Dua Wakil Menteri Komdigi Jabat Komisaris Utama Operator

Agus Tri Haryanto - detikInet
Jumat, 30 Mei 2025 19:52 WIB
Daftar Pejabat Komdigi
Dua Wakil Menteri Komdigi, Angga Raka Prabowo dan Nezar Patria jabat Komisaris Utama Telkom dan Indosat Ooredoo Hutchison. Foto: Agus Tri Haryanto
Jakarta -

Dua Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Wamenkomdigi) secara mengejutkan menempati posisi Komisaris Utama (Komut) operator. Penunjukan tersebut berlangsung dalam dua hari berturut-turut.

Angga Raka Prabowo menduduki Komut Telkom. Hal itu disepakati melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Telkom yang berlangsung Selasa, (27/5). Angga menggantikan posisi Bambang Brodjonegoro yang mengumumkan mengundurkan diri sejak 10 April karena menjadi Dekan Asian Development Bank Institute.

"(Di posisi jajaran) Dewan Komisaris, Komisaris Utama Pak Angga Raka Prabowo," ujar SVP Group Suistainability and Corporate Telkom, Ahmad Reza.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adapula, Ismail sebagai perwakilan dari pemerintah yang masih dipertahankan menempati Komisaris Telkom. Ismail sekarang menjabat Sekretaris Jenderal Kementerian Komdigi.

Selang satu hari kemudian, Indosat Ooredoo Hutchison juga merombak beberapa komisaris, di mana Nezar Patria ditunjuk sebagai Komisaris Utama menggantikan Halim Alamsjah.

ADVERTISEMENT

Di jajaran Komisaris Indosat juga ada eks Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara. Ia kembali dipercayai menempati posisi yang sama di periode sebelumnya di operator seluler satu ini.

Pada hari yang sama, Telkomsel juga menggelar pengumuman Komut baru dengan terpilihnya Diaz FM Hendropriyono yang merupakan Wakil Menteri Lingkungan Hidup menggantikan Wishnutama Kusubandio.

Sementara itu, operator seluler yang sudah merger, yakni XLSmart, juga ada sosok mantan menteri, yaitu Retno Marsudi yang diangkat sebagai Komisaris Independen.

Sebagai informasi, penempatan pejabat aktif di komisaris utama operator telekomunikasi merupakan baru pertama kali terjadi kali ini.




(agt/agt)