Seekor anak anjing ini diselamatkan oleh Mac's Mission, tempat penampungan hewan dengan berkebutuhan khusus di Cape Girardeau, Missouri, Amerika Serikat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan keunikan yang dipunyai anak anjing tersebut, ia kemudian diberi nama Narwhal. Sekedar informasi, Narwhal adalah paus yang memiliki tandung panjang di dahinya.
Keunikan yang dipunyai Narwhale langsung jadi viral di internet, usai foto-fotonya disebarkan di media sosial Twitter oleh akun @WeRateDogs. Sudah lebih dari 603 ribu menyukai dan 129 ribu akun me-retweet yang menyukai postingan @WeRateDogs.
Pendiri dan Pemilik Mac's Mission, Rochelle Steffen mengatakan, ekor yang ada di dahi Narwhal tidak memiliki fungsi dan tidak mempengaruhi sama sekali aktivitas sehari-hari hewan tersebut.
"(Ekor/tanduk) itu tidak menghalangi sama sekali jalannya. Itu berada tepat di antara mata dan memiliki sedikit melengkung di bawahnya," ujar Steffen.
"Bahkan dia tidak mengerti kalau memiliki (ekor/tanduk) ini. Dia hanya berkeliling dan melakukan apa yang akan dia lakukan dan dia tidak memperdulikannya," sambungnya.
Setelah diperiksa ke dokter hewan, Steffen menceritakan bahwa ekor di dahi Narwhal bisa jadi berasal dari saudaranya saat dalam kandungan.
"Ada kemungkinan dia menyerap saudara kembar karena mereka melakukan itu di dalam rahim. Atau bisa juga hanya bagian tambahan acak yang terbentuk pada dirinya tanpa ada yang mengerti mengapa," jelasnya.
(agt/fay)