Salah satu mangsa Titanoboa, ular terbesar sepanjang sejarah, diduga kuat adalah buaya besar. Hal itu terindikasi dari temuan fosil buaya itu di Kolombia, di area yang sama dengan habitat Titanoboa.
Ditemukan pada tahun 2010, spesies buaya purba bersangkutan panjangnya 2,1 meter dan disebut sebagai Cerrejonisuchus improcerus. Pada tahun sebelumnya, fosil Titanoboa ditemukan di area yang sama.
Sang buaya mungkin spesialis pemakan ikan tapi di sisi lain, ia diduga juga menjadi mangsa Titanoboa. Buaya yang masih kecil khususnya, dinilai merupakan mangsa yang ideal bagi Titanoboa.
"Buaya muda harus awas terhadap ular besar ini karena mereka dengan mudah memakannya," kata Alex Hastings dari University of Florida pada penelitiannya beberapa waktu silam.
(ke halaman selanjutnya) (fyk/fay)