Axioo MyBook 14+: Laptop Rp 3 Jutaan yang Mumpuni
Hide Ads

Review Produk

Axioo MyBook 14+: Laptop Rp 3 Jutaan yang Mumpuni

Anggoro Suryo Jati - detikInet
Kamis, 19 Nov 2020 11:15 WIB
Axioo MyBook 14+
Foto: Istimewa
Jakarta -

Selama WFH pastinya banyak kegiatan yang dilakukan di rumah. Apalagi urusan kantor yang tentu tak ada habisnya. Oleh karena itu dibutuhkan perangkat yang bisa diandalkan untuk melakukan pekerjaan kantor di rumah.

Tapi laptop yang bisa diandalkan nyatanya tak harus mahal. Axioo MyBook 14+ membuktikan hal tersebut. Laptop ini menawarkan spesifikasi yang memadai untuk produktivitas di rumah. Dengan harganya yang ramah kantong, performa yang disodorkan juga bikin semringah.

Perangkat ini juga hadir dengan sejumlah fitur yang sengaja disiapkan untuk aktivitas WFH, seperti misalnya meeting online. Sementara untuk desain, Axioo MyBook 14+ terbilang ringkas untuk laptop berukuran 14 inci.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jadi tak cuma untuk WFH, Axioo MyBook 14+ juga pantas untuk di bawa bekerja ke luar rumah bila diperlukan. Selain itu bobotnya juga masih cukup ringan, sehingga tak membebani ketika dibawa. Makin penasaran? Berikut ulasan Axioo MyBook 14+.

Desain kalem

ADVERTISEMENT

Laptop ini sukses menonjolkan kesan tipis dengan penggunaan desain yang meruncing ke tepian layar. Tapi diakui, desain ini juga yang membuat Axioo MyBook 14+ jauh jadi kesan murah. Siapa mengira kalau perangkat ini punya harga yang terjangkau.

Axioo MyBook 14+Axioo MyBook 14+ Foto: Istimewa

Kesan murah juga dikaburkan oleh penggunaan material polycarbonate atau plastik yang terasa solid. Axioo memadukannya dengan kelir warna gray atau abu-abu gelap yang menegaskan kesan kalem dan elegan. Andai ada pilihan warna lain yang lebih cerah pasti akan lebih menarik, seperti misalnya biru navy atau merah marun.

Dengan ukuran layar 14 inch ini tentu produktivitas lebih nyaman dilakukan. Sementara untuk keyboard, kenyamanan yang ditawarkan tak jauh berbeda dengan perangkat di kelasnya. Namun sedikit kekurangannya adalah suara keypad dan touchpad yang cukup terdengar ketika ditekan, alias kurang senyap.

Axioo MyBook 14+Axioo MyBook 14+ Foto: Istimewa

Menariknya lagi, penempatan beberapa port konektivitas pada laptop ini juga cukup baik. Sebagai contoh adalah port USB yang tidak diletakkan berhimpitan, sehingga bisa bebas mencolok lebih dari satu flashdisk tanpa khawatir saling bersenggolan.

Soal bobot, Axioo MyBook 14+ dipastikan juga cukup nyaman dibawa ke mana-mana. Bentuknya yang ringkas dan desain yang cenderung tipis juga pantas untuk dipakai bekerja di luar, seperti di kedai kopi atau semacamnya. Selain itu charger laptop ini juga sangat mungil layaknya charger smartphone, jadi tak makan tempat.

Axioo MyBook 14+Axioo MyBook 14+ Foto: Istimewa

Halaman selanjutnya: tampilan, fitur dan performa...

Tampilan layar nyaman

Kelebihan laptop dengan layar luas tentu tampilan yang lebih nyaman. Apalagi layar Axioo MyBook 14+ ini menawarkan resolusi full HD (1.920 x 1.080 pixel) yang mampu menampilkan konten dengan lebih luas. Jadi tak perlu sering-sering scroll.

Tak hanya untuk bekerja, layar yang lebih luas dan resolusi full HD juga bikin laptop ini cocok untuk menikmati konten-konten multimedia, sembari rebahan di tempat tidur. Sebut saja serial drama Korea dan film-film yang tersedia pada layanan streaming online.

Tak cuma itu kelebihannya, tampilan layar laptop ini juga terbilang nyaman di mata. Bisa dibilang tak banyak laptop di kelas dengan harga terjangkau yang dibekali dengan tampilan layar yang cukup baik seperti ini.

Fitur pas

Bicara fitur, sebenarnya tak berbeda dengan kebanyakan laptop. Untuk konektivitas, Axioo MyBook 14+ dibekali sampai tiga port USB yang terdiri dari satu port USB 3.0 dan USB 2.0. Selain itu juga ada port mini HDMI untuk menampilkan ke layar yang lebih besar.

Untuk card reader, laptop ini menyiapkan slot micro SD. Selain itu juga ada port RJ45 bila ingin terhubung ke jaringan menggunakan kabel. Sedangkan untuk mendukung aktivitas WFH, tersedia webcam yang menjanjikan tampilan yang jelas dengan resolusi HD.

Axioo MyBook 14+Axioo MyBook 14+ Foto: Istimewa

Performa sangat memadai

Untuk menopang performanya, Axioo MyBook 14+ dipercayakan pada penggunaan prosesor Intel N3350 yang umum digunakan di kelasnya. Namun bagian paling menariknya ada pada besaran RAM yang digunakan.

Laptop ini dibekali besaran RAM DDR3 yang angkanya mencapai 6 GB. Praktis, Axioo MyBook 14+ terasa relatif smooth dalam penggunaannya dan performa yang tetap konsisten meski ketika membuka cukup banyak aplikasi dan tab pada browser.

Apalagi sebagai media penyimpananya, laptop ini juga telah menggunakan SSD yang menyuguhkan kecepatan transfer data yang jauh lebih cepat dibanding harddisk konvensional. SSD yang digunakan berkapasitas 256 GB, dan mudah di-upgrade sendiri dengan membuka panel yang mudah diakses di bagian bawah laptop.

Jadi bisa dibilang, Axioo terbilang cerdas memadukan penggunaan RAM besar dan SSD untuk memberikan performa yang nyaman bagi penggunanya, meskipun prosesornya hanya Intel N3350.

Kesimpulan

Di kelas laptop dengan harga yang terjangkau, tak banyak perangkat yang menawarkan kelebihan seperti yang disodorkan Axioo MyBook 14+. Terutama untuk urusan performa, Axioo cerdik mengoptimakan prosesor yang digunakan dengan penggunaan RAM mencapai 6 GB.

Apalagi dipadukan dengan SSD yang dikenal memiliki transfer data yang kencang sebagai media penyimpanannya. Alhasil, performa laptop ini bisa tetap konsisten meski dalam beban aplikasi yang cukup tinggi. Seperti ketika menjalankan banyak aplikasi atau saat menggunakan browser dengan membuka banyak tab.

Tak hanya itu, desain Axioo MyBook 14+ juga terbilang menarik karena cenderung tipis. Lalu, dengan harga Rp 3,6 juta, Axioo MyBook 14+ ini terbilang menarik.

Kalau masih belum cukup, Axioo MyBook 14+ juga tersedia dengan pilihan RAM mencapai 8 GB dan SSD 512 GB. Adapun harga yang ditawarkan adalah Rp 4,1 juta.

Halaman 2 dari 3
(asj/fay)