Kabar gembira bagi para pecinta musik! Apple Music kembali menghadirkan promo menarik dengan menawarkan langganan gratis selama 6 bulan. Penawaran ini memberikan kesempatan untuk menikmati lebih dari 100 juta lagu tanpa iklan, audio spasial dengan Dolby Atmos, dan fitur premium lainnya.
Bagaimana cara mendapatkannya? Simak langkah-langkahnya berikut ini!
Syarat Mendapatkan Apple Music Gratis 6 Bulan
Penawaran ini berlaku untuk pelanggan lama dan baru yang memenuhi syarat. Kamu memenuhi syarat jika:
- Tidak sedang berlangganan Apple Music saat ini.
- Tidak berlangganan Apple Music atau Apple One selama 12 bulan terakhir.
- Tidak pernah mendapatkan akses ke Apple Music melalui Paket Keluarga selama 12 bulan terakhir.
Penawaran ini berlaku hingga 24 Oktober 2025. Untuk mengklaimnya, kamu memerlukan perangkat Apple seperti iPhone, iPad, atau Mac dengan perangkat lunak versi terbaru.
Kamu dapat menikmati Apple Music melalui aplikasi atau di music.apple.com. Selain itu, Apple Music juga tersedia di berbagai perangkat streaming, smart TV, dan konsol game populer yang mendukung aplikasi Apple Music.
Setelah masa promo 6 bulan berakhir, langganan akan otomatis diperpanjang dengan biaya Rp 55.000 per bulan di Indonesia, kecuali Kamu membatalkannya sebelum masa promo habis.
Jika tidak ingin melanjutkan langganan berbayar, Kamu bisa membatalkan melalui menu Pengaturan > Nama Kamu > Langganan > Batalkan Langganan di iPhone, iPad, atau Mac. Pastikan untuk membatalkan sebelum masa promo berakhir agar tidak dikenakan biaya.
Cara Menukarkan Penawaran Apple Music Gratis 6 Bulan
Berikut langkah-langkah mudah untuk mengklaim langganan gratis 6 bulan:
- Pastikan Perangkat kamu Memenuhi Syarat: Gunakan iPhone, iPad, atau Mac dengan perangkat lunak versi terbaru (iOS, iPadOS, atau macOS terbaru).
- Buka Aplikasi Apple Music: Jalankan aplikasi Apple Music di iPhone, iPad, atau Mac Kamu. Jika aplikasi tidak terinstal, unduh dari App Store.
- Masuk dengan Apple ID: Login menggunakan Apple ID kamu. Jika belum memiliki Apple ID, buat akun baru langsung di aplikasi.
- Cari Penawaran: Jika penawaran tidak langsung muncul setelah membuka aplikasi, buka tab Beranda (Home) untuk menemukan banner "Dapatkan 6 Bulan Gratis" atau bisa klik di sini.
- Terima Penawaran: Ketuk tombol Terima Sekarang dan ikuti instruksi untuk mengaktifkan langganan. Kamu mungkin diminta memasukkan metode pembayaran, tetapi tidak akan dikenakan biaya selama masa promo.
Keunggulan Apple Music
Dengan promo ini, kamu bisa menikmati berbagai fitur premium Apple Music, seperti:
- Streaming lebih dari 100 juta lagu tanpa iklan.
- Audio spasial dengan Dolby Atmos untuk pengalaman suara yang imersif.
- Audio lossless untuk kualitas suara setara studio rekaman.
- Fitur Apple Music Sing untuk karaoke dengan lirik real-time.
- Daftar putar kolaboratif untuk berbagi musik dengan teman.
- Akses offline untuk mendengarkan lagu kapan saja, di mana saja.
Simak Video "Video: Bocoran Playlist Lagu Raja Charles"
(afr/asj)