The International (TI), menjadi salah satu turnamen Dota 2 terbesar di dunia. Setidaknya, Valve selaku penyelenggara, sudah menggelarnya sejak tahun 2011. Nah, kira-kira siapa saja tim yang pernah menjadi juara dan berapa total hadiahnya?
Saat pertama kali dilaksanakan di Cologne, Jerman, Natus Vincere atau juga dikenal dengan sebutan Navi, berhasil menjadi juara TI1 pada tahun 2011. Mereka mengalahkan Ehome, di grand final dengan skor akhir 3-1.
Namun hadiah yang diperoleh oleh tim esports asal Ukraina ini belum sebanyak sekarang. Dari total hadiah USD 1,6 juta atau sekitar Rp 24,9 miliar (kurs 2022), LightOfHeaven, ArtStyle, Xboct, Dendi, dan Puppey kala itu membawa pulang hadiah uang senilai USD 1 juta atau sekitar Rp 15,6 miliar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun sayangnya, kedigdayaan Navi dapat dihentikan oleh lawan-lawan mereka pada seri TI Dota 2 berikutnya. Mereka gagal menyabet gelar juara, setelah kalah dari Invictus Gaming (iG) dan Alliance pada tahun 2012 dan 2013.
Kemudian performanya pun semakin turun, dan tidak lagi hadir di babak grand final. Nah kira-kira siapa saja daftar tim yang pernah menjadi juara di kompetisi TI Dota 2?
Dikutip detikINET dari laman Liquipedia, berikut tim esports Dota 2 terbaik pada masanya. Hanya saja perlu diingat, perkiraan di bawah berdasarkan kurs rupiah saat ini.
Daftar Juara dan Total Hadiah The International (TI) Dota 2
- TI1 tahun 2011: Natus Vincere (Navi) - USD 1,6 juta atau sekitar Rp 24,9 miliar
- TI2 tahun 2012: iG - USD 1,6 juta atau sekitar Rp 24,9 miliar
- TI3 tahun 2013: Alliance - USD 2.874.380 atau sekitar Rp 44,8 miliar
- TI4 tahun 2014: Newbee - USD 10.923.977 atau sekitar Rp 170,4 miliar
- TI5 tahun 2015: Evil Geniuses - USD 18.429.613 atau sekitar Rp 287,5 miliar
- TI6 tahun 2016: Wings - USD 20.770.460 atau sekitar Rp 324 miliar
- TI7 tahun 2017: Team Liquid - USD 24.787.916 atau sekitar Rp 386 miliar
- TI8 tahun 2018: OG - USD 25.532.177 atau sekitar Rp 398,3 miliar
- TI9 tahun 2019: OG - USD 34.330.068 atau sekitar Rp 535,5 miliar
- TI10 tahun 2021: Team Spirit - USD 40.018.195 atau sekitar Rp 624,3 miliar
- TI11 tahun 2022: Tundra Esports - USD 18.872.176 atau sekitar Rp 294,4 miliar
Sejauh ini, baru OG, team esports yang mampu back to back champion pada tahun 2018 dan 2019. Sedangkan daftar pemenang lainnya, merupakan juara baru yang lahir di setiap kompetisi TI Dota 2.
(hps/fyk)