Sinyal-sinyal Peluncuran GTA 6 Makin Dekat
Hide Ads

Sinyal-sinyal Peluncuran GTA 6 Makin Dekat

Panji Saputro - detikInet
Senin, 06 Sep 2021 11:41 WIB
Semua Detail Terbaru Tentang GTA 6 yang Harus Kamu Tau
Rockstar tunjuk aktor untuk jadi voice over di GTA terbaru, apakah GTA 6? (Foto: pcgamesn.com)
Jakarta -

GTA 6 masih menjadi misteri dan kini muncul dugaan baru, yaitu sudah ada trailer perdananya. Hal ini terungkap dari postingan aktor bernama Dave Jackson, akan tetapi, kini telah dihapus.

"Seorang pengisi suara bernama Dave Jackson, telah mengklaim bahwa ia memainkan peran sebagai Captain McClane, dalam judul GTA berikutnya (mungkin GTA 6)," tulis Tom Henderson, seperti dikutip detikINET dari Twitter, Senin (6/9/2021).

Henderson yang terkenal sebagai leaker game terpopuler menghubungi Dave untuk komentar lebih lanjut. Ia menambahkan, jika postingan Jackson sah, maka pengembangan GTA 6 telah dilakukan lebih awal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun sayang, postingan yang dipublikasikan di Facebook Jackson telah dihapusnya. Ia mengatakan bahwa banyak dorongan dari berbagai pihak terkait informasi yang ia layangkan di media sosial.

"Jadi saya menarik postingan terakhir untuk sementara. Karena saya dibombardir oleh reporter dan editor majalah video game. Saya hampir tidak percaya betapa banyak perhatian yang saya terima," tulis Jackson di Facebook.

ADVERTISEMENT

Lalu ia pun menambahkan bahwa dalam waktu dekat akan hadir trailer baru. Entah trailer yang dimaksud untuk seri GTA 6 atau seri lanjutan dari GTA sebelumnya.

Karena hingga kini, sudah banyak rumor bertebaran di kalangan para gamer. Seperti yang pernah disampaikan oleh Henderson melalui channel Youtube pribadinya, di mana prediksi hadirnya GTA 6 pada tahun 2025.

"Sekarang banyak rumor yang beredar mengatakan game ini rilis pada 2022, 2023, bahkan saya pernah posting di twitter kemungkinan keluarnya pada tahun 2023 hingga 2024. Namun, saya pikir itu informasi masih terlalu dini," kata Henderson.

Bagaimana pun, Jackson sudah menimbulkan rasa penasaran amat dalam. Mirisnya, para penggemar hanya bisa menunggu, hingga rilis resmi trailer GTA terbaru ini.




(hps/fay)