Ikut Seru-seruan Main Board Games di Solo, Yuk!
Hide Ads

Ikut Seru-seruan Main Board Games di Solo, Yuk!

Achmad Rouzni Noor II - detikInet
Jumat, 11 Mei 2018 08:47 WIB
Foto: Monopoli via pexels.com/Ylanite Koppens
Jakarta -

Kapan terakhir kali kamu main congklak, halma, ludo, atau ular tangga bareng temen-temen? Mending ikutan kami main bareng di Solo yuk sambil jalan-jalan.

Kalau kamu menghabiskan masa remaja tahun 90-an atau dekade pertama abad ke-21, mungkin kamu tahu kalau board games kayak gitu pernah jaya.

Ngumpul sama temen-temen nggak bakalan seru tanpa main halma atau ular tangga. Kamu bisa betah berjam-jam melempar dadu, berlomba-lomba jadi pemenang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ikut Seru-seruan Main Board Games di Solo, Yuk!Foto: Monopoli



Kemudian negara api datang membawa angin baru: era digital. Pamor permainan nyata seperti board games mulai menurun. Orang-orang lebih menyukai permainan virtual.

Tapi, apakah memang sudah nggak ada lagi tempat buat board games di hati para penggemar permainan? Kayaknya enggak juga.

Buktinya ada juga board games yang dibuatkan versi digitalnya, misalnya monopoli. Beberapa bulan lalu juga keluar film Jumanji-board games juga-yang dibintangi The Rock.



Mungkin-baru mungkin, lho-orang-orang sebenarnya kangen sama board games. Tapi mereka gengsi buat bilang kangen sebab sudah telanjur terbiasa sama yang virtual.

Nah, Kreavi lagi ngajakin kita untuk 'Dolan Dolen' nih. Mereka mau mengajak stakeholder dunia kreatif dan publik buat ngobrolin board games.

Serunya, yang diobrolin nggak cuma sisi kreatifnya saja, segi bisnis juga. Bagaimanapun, supaya seorang kreator bisa terus berkarya, produknya harus ada yang beli, kan?

Makanya sesi diskusinya bakal diadakan dalam dua sesi, yakni the creator discussion dan the business idea. Pembicaranya juga oke punya lho.

Ada yang namanya Anto Motulz (Kreavi, creative advisor), Erwin Skripsiadi (HOMPIMPA!), Sweta Kartika (Padepokan Ragasukma, founder), dan Lolo Biru (Komunitas Superhero Solo-founder-dan komikus) bakal menyemarakkan sesi bincang-bincang kreator.

Seru-seruan Main Board Games di Solo, Yuk!Kumpul Kreavi #36



Sementara itu diskusi soal ide-ide bisnis bakal menghadirkan Dennis Adishwara (Layaria, CEO), Andi Martin (Kratoon, founder), Prami Rachmiadi (KIBAR, Chief Business Officer), dan Yansen Kamto (KIBAR, CEO).


Selesai diskusi, kamu bisa ikutan dolanan bareng. Terus juga bakal ada workshop dari HOMPIMPA! yang akan ngupas tuntas caranya memperkuat karakter board games yang kamu bikin. Tapi workshop-nya khusus buat 30 peserta terpilih.

Sekalian Jalan-jalan

Istimewanya, Kumpul Kreavi #36 ini akan diadakan di De Tjolomadoe di Karanganyar, Jawa Tengah. Venue Kumpul Kreavi #36 ini cuma 10 menit dari Bandara Adi Sumarmo.

De Tjolomadoe ini sebenarnya adalah pabrik gula bernama Colomadu yang didirikan pada paruh kedua abad ke-19 sama Mangkunegara IV.

Seru-seruan Main Board Games di Solo, Yuk!Foto: Interior De Tjolomadoe via detjolomadoe.com



Tapi, sejak sekitar 20 tahun lalu, pabrik ini berhenti beroperasi. Tahun 2017 lalu, sebuah joint venture dari beberapa perusahaan dibikin buat merevitalisasi Pabrik Gula Colomadu.

Hasilnya, sekarang Pabrik Gula Colomadu berganti wujud menjadi De Tjolomadoe yang makin ciamik. Selain museum, juga ada beberapa venue dan kafe bernuansa lawas tempat kamu bisa nongkrong-nongkrong santai sama temen-temen atau keluarga.

Kebayang 'kan serunya ikutan Kumpul Kreavi #36? Bagi kamu yang berdomilisi di sekitar Solo, bisa daftarkan diri di sini ya.

(rou/rou)