Video series yang dirilis oleh Sony dan Naughty Dog di YouTube ini akan menampilkan perjalanan seri Uncharted berserta komentar-komentar dari para pembuatnya. Jadi dengan menonton video series ini Naughty Dog sepertinya berharap gamer bisa terlibat lebih emosional lagi dengan game Uncharted 4.
Satu video The Making of Uncharted 4 berdurasi sekitar 8 menit, dan rencananya Naughty Dog dan Sony ingin menghadirkan empat episode yang rilis sepanjang bulan Maret dan April, mendekati jadwal tayang di bulan Mei 2016, dikutip detikINET dari Gamespot, Kamis (10/3/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
- The Making of Uncharted 4: A Thief's End: Growing up with Drake
- The Making of Uncharted 4: A Thief's End: Pushing Technical Boundaries Part 1
- The Making of Uncharted 4: A Thief's End: Pushing Technical Boundaries Part 2
- The Making of Uncharted 4: A Thief's End: In the End
Tak lupa Director of Communications Naughty Dog Arne Meyer mengatakan jika saat ini pihaknya masih berusaha keras merampungkan Uncharted 4. Ia pun menyebut telah berencana untuk menggelontorkan lebih banyak lagi detail tentang game action tersebut.
Uncharted 4 dirilis secara eksklusif hanya untuk PlayStation 4. Pertama kali dijadwalkan rilis di tahun 2016, game ini beberapa kali mengalami penundaan, mulai dari bulan Maret 2016 menjadi April 2016 dan kini kembali tertunda hingga Mei 2016. (mag/ash)