Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Presidennya Meninggal, Nintendo Tunjuk Nakhoda Baru

Presidennya Meninggal, Nintendo Tunjuk Nakhoda Baru


Muhammad Alif Goenawan - detikInet

Tatsumi Kimishima (nintendo)
Jakarta -

Sejak kepergian Satoru Iwata, Presiden Nintedo yang meninggal dunia karena kanker saluran empedu, kursi kepemimpinan Nintendo terpaksa harus kosong selama dua bulan. Kini, dipastikan bahwa produsen game raksasa Jepang itu telah menunjuk pengganti Iwata. Siapa dia?

Bukan sang Kreator Mario Bros, Shigeru Miyamoto, bukan pula pembesut Nintendo Wii, Genyo Takeda seperti yang ada dalam berbagai rumor selama ini. Ya, mengacu dari pengumuman Nintendo, orang tersebut tak lain adalah Tatsumi Kimishima.

Dikutip detikINET dari Kotaku, Senin (14/9/2015), penerus Iwata itu sebelumnya menjabat sebagai Managing Director dan Head of Human Resource di Nintendo. Nintendo pun akhirnya mempercayakan kursi kepemimpinannya pada pria yang dikenal memiliki pengalaman kempemimpinan yang luas itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengacu dari keterangan resmi Nintendo, tujuan penunjukan Kimishima tak lain adalah untuk memperkuat dan meningkatkan struktur manajemen perusahaan pasca kepergian Satoru Iwata pada 11 Juli 2015 lalu. Nintendo juga berencana untuk melakukan perubahan besar-besaran di struktur organisasi perusahaan.

Sementara itu, baik Shigeru Miyamoto dan Genyo Takeda masih memiliki peran penting dalam perusahaan, yakni bertindak sebagai representatif. Bila diibaratkan, keduanya menjadi lapis kedua perusahaan setelah Kimishima.

(fyk/fyk)







Hide Ads