Jakarta -
Temple Run masih terus berlari. Setelah beberapa tahun dirilis, game besutan Imangi Studios itu masih diminati oleh banyak
mobile gamer. Terbukti dengan pencapaian total 1 miliar
download untuk kedua sekuel game, Temple Run dan Temple Run 2.
Lebih jauh diungkap, game Temple Run ini juga telah dimainkan sebanyak 32 miliar kali oleh seluruh
mobile gamer di dunia, dengan jarak tempuh keseluruhan sepanjang 50 triliun meter.
Seperti
detikINET kutip
The Verge, Jumat (6/6/2014), kesuksesan Temple Run juga membuat Imangi Studios terinspirasi untuk terus membuat genre permainan sejenis untuk dua Disney dalam judul Brave dan Wizard of Oz.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pendiri Imangi Studios Keith Shepherd juga mengungkapkan tengah mengembangkan game lain di luar genre permainan berlari tanpa henti. Namun juga tak menutup kemungkinan akan hadirnya sekuel game Temple Run 3.
(rou/rou)