Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
FotoINET
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
FotoINET

Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail


Getty Images/Spencer Platt - detikInet

New York - Sebuah kedai kopi di Brooklyn, New York memperkenalkan robot barista bernama ADAM. Robot itu disebut mampu membuat hingga 50 gelas kopi per jam.

Orang-orang berjalan di dekat kedai kopi baru yang dioperasikan robot Botbar pada 31 Mei 2023 di wilayah Brooklyn di New York City. Β 

Seorang pelanggan bersiap untuk membeli kopi yang dibuat oleh robot dua tangan yang disebut "ADAM" di Botbar di kedai kopi Greenpoint. Β 

Robot dua tangan bernama "ADAM" menyiapkan secangkir kopi untuk pelanggan di kedai kopi Botbar.Β Teknologi robot AI kian menginvasi pekerjaan barista.Β  Β 

Perusahaan Ristech Robotics menciptakan robot ADAM yang bisa membuat kopi dengan sajian presisi.Β Pertama kali diperkenalkan tahun lalu, robot tersebut dipamerkan dalam acara Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas, Amerika Serikat.

Robot ADAM bisa membuat kopi ala barista, mulai dari menakar bubuk kopi, memanaskan susu hingga menuangkannya ke gelas.Β Hal tersebut dimungkinkan lantaran ADAM dilengkapi sensor kamera dari intel dengan teknologi Kecerdasan Buatan (AI).

ADAM dapat mengoordinasikan semua bagian tubuhnya serta mengatur jarak dengan pelanggan berkat kamera canggihnya.Β Tak cuma kopi, ADAM juga dapat difungsikan sebagai bartender dan membuat koktail. ADAMΒ diperkirakan akan membuat hingga 50 minuman espresso per jam saat toko buka penuh.

Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
Kenalan dengan ADAM, Robot AI Pembuat Kopi dan Koktail
(/)







Hide Ads