Gencarkan 'Made In America', Donald Trump Sambangi Pabrik Apple
Hide Ads

FotoINET

Gencarkan 'Made In America', Donald Trump Sambangi Pabrik Apple

Associated Press - detikInet
Jumat, 22 Nov 2019 22:30 WIB

Jakarta - Donald Trump bersama CEO Apple, Tim Cook, mengunjungi pabrik perakitan komputer Mac Pro di Austin, Texas.

Tampak Donald Trump bersama Tim Cook dan putrinya, Ivanka Trump, berjalan di dalam pabrik perakitan komputer Mac pro di Austin, Texas. Foto: Associated Press

Trump sejak lama mengkampanyekan agar perusahaan besar membuka pabrik di dalam negeri untuk merekrut tenaga kerja domestik. Ia pun meminta Apple sedapat mungkin membuat gadget-nya di dalam negeri. Foto: Associated Press

Trump tampak berbincang serius dengan Cook. “Hari ini saya membuka pabrik Apple di Texas yang akan membawa kembali pekerjaan bergaji tinggi ke Amerika,” tulisnya di Twitter. Foto: Associated Press

Pernyataan Trump itu sebenarnya salah karena pabrik ini sudah cukup lama berjalan, bukan baru dibuka. Tapi ia sepertinya tidak peduli. Foto: Associated Press

Tim Cook memaparkan Apple juga banyak membeli suplai komponen dari dalam negeri. Foto: Associated Press

Cook punya kepentingan agar iPhone tidak dimasukkan dalam daftar barang yang kena tarif impor mengingat kebanyakan iPhone dibuat di China. Seperti diketahui, Amerika Serikat dan China sedang terlibat perang dagang yang masih panas. Foto: Associated Press

Trump sebelumnya memuji Cook karena tidak seperti bos perusahaan besar lain, Cook melobi sendiri secara langsung, tidak melalui perwakilan. Foto: Associated Press

“Saya juga meminta Tim Cook untuk melihat apakah ia bisa membuat Apple terlibat dalam membangun 5G di AS. Mereka punya semuanya, uang, teknologi, visi dan Cook,” cetus Trump. Foto: Associated Press

(/)