Kemilau Jakarta Kala Petang
Hide Ads

FotoINET

Kemilau Jakarta Kala Petang

Purwati Puji Lestari - detikInet
Jumat, 03 Feb 2017 08:17 WIB

Jakarta -

Saat petang datang, Jakarta berubah mengkilau. Lampu-lampu gedung pencakar langit mampu mengubah wajah ibukota menjadi begitu memesona.

Adalah Purwati Puji Lestari, lewat akun instagramnya @purpules, ia mengabadikan kecantikan Jakarta. Foto: Purwati Puji Lestari

Ketertarikan memotret Jakarta di waktu petang dan malam tidak terlepas dari statusnya sebagai penduduk ibukota. Foto: Purwati Puji Lestari

Ia ingin mengabadikan keindahan kota tercintanya saat sore maupun malam. Foto: Purwati Puji Lestari

Wanita yang kerap disapa Pur ini mengatakan saat yang pas untuk memotret cityscape ketika blue hour (setelah sunset). Foto: Purwati Puji Lestari

Saat memotret ia menggunakan kamera mirrorles Fujifilm XM-1 dan Samsung Galaxy S7 Edge. Foto: Purwati Puji Lestari

Ia pun mengatakan sejumlah tantangan harus dihadapi ketika memotret cityscape. Foto: Purwati Puji Lestari

Mintalah ijin gedung, sebaiknya juga naik bersama EO yang khusus untuk cityscape di rooftop gedung. Foto: Purwati Puji Lestari

Angin yang cukup kencang turut menjadi tantangan. Jadi perlu ekstra hati-hati dalam menjaga barang bawaan, terutama perangkat memotret. Foto: Purwati Puji Lestari

Di atas atap sering pula dipenuhi banyak kabel. Jadi berhati-hati saat melangkah dan menempatkan tripod. Foto: Purwati Puji Lestari

Pur menyarankan ketika tiba di rooftop, cek setiap sudut agar mendapatkan angle yang menarik. Foto: Purwati Puji Lestari

Gunakan lensa wide atau ultra wide agar dapat view yang lebih luas. Foto: Purwati Puji Lestari

Metering harus cermat agar semua detail bisa terekam. Foto: Purwati Puji Lestari

Gunakan pakaian yang ringkas sehingga tidak repot saat memotret. Foto: Purwati Puji Lestari

Karena pendeknya Blue Hour, persiapkan semua peralatan yang diperlukan dengan baik. Dan jangan terpaku di satu angle saja. Foto: Purwati Puji Lestari

Untuk melihat lebih banyak karya Pur, bisa mengakses Instagramnya di @purpules. Foto: Purwati Puji Lestari

(/)